UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK KULIT BATANG KAYU MANIS (Cinnamomum burmani) DENGAN MENGGUNAKAN EKSTRAKSI BERBANTU GELOMBANG ULTRASONIK

Nur Faqih, Aditya and Fajar Utami, Novi and Yulianita (2022) UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK KULIT BATANG KAYU MANIS (Cinnamomum burmani) DENGAN MENGGUNAKAN EKSTRAKSI BERBANTU GELOMBANG ULTRASONIK. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Kulit batang kayu manis mengandung senyawa seperti alkaloid, flavonoid, polifenol, tannin dan saponin. Berdasarkan hal tersebut maka kulit batang kayu manis memiliki potensi yang cukup besar untuk digunakan sebagai antioksidan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antioksidan dari ekstrak kulit batang kayu manis pada pelarut n-Heksan, etil asetat, dan etanol 96%. Pengujian aktivitas antioksidan dilakukan menggunakan metode 1, 1-Difenil-2-Pikrilhidrazil (DPPH), DPPH digunakan karna mempuyai beberapa kelebihan yaitu, sederhana, cepat dan tidak memerlukan reagen kimia yang cukup banyak. Kulit batang kayu manis di eksraksi berturut dengan pelarut n-heksan, etil asetat, dan etanol mengunakan alat berbantu gelombang ultrasonik secara berturut, yang merupakan alat ektraksi yang memilki waktu yang relative sigkat dan menghasilkan lebih bayak rendemen. Hasil uji aktivitas antioksidan menunjukan bahwa pada ekstrak etanol 96% kulit batang kayu manis terdapat aktivitas antioksidan tertinggi dengan nilai IC50 5,90 ppm, sedangkan pada ekstrak etil asetat dan n-heksan mendapatkan nilai IC50 berturut-turut sebesar 16,17 ppm dan 195,37 ppm. Kata kunci: Antioksidan, Kulit Batang Kayu Manis, Berbantu gelombang Ultrasonik

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika > Farmasi
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Farmasi
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNPAK
Date Deposited: 28 Aug 2022 13:33
Last Modified: 03 Sep 2022 16:55
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/1214

Actions (login required)

View Item View Item