FORMULASI DAN EVALUASI SEDIAAN SERUM WAJAH KOMBINASI EKSTRAK PEGAGAN DAN EKSTRAK DAUN TEH HIJAU DENGAN VARIASI KONSENTRASI BASIS CARBOPOL 940 SEBAGAI ANTIJERAWAT

Mutiara, Ratna and Almasyhuri and Yulianita (2022) FORMULASI DAN EVALUASI SEDIAAN SERUM WAJAH KOMBINASI EKSTRAK PEGAGAN DAN EKSTRAK DAUN TEH HIJAU DENGAN VARIASI KONSENTRASI BASIS CARBOPOL 940 SEBAGAI ANTIJERAWAT. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Herba pegagan memiliki kandungan senyawa asiatikosida yang berkhasiat untuk memperbaiki kondisi kulit yang luka/rusak akibat jerawat. Daun teh hijau memiliki kandungan senyawa flavonoid yang berkhasiat sebagai antibakteri. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sediaan serum wajah kombinasi kedua tanaman tersebut dengan konsentrasi dan formula terbaik dengan variasi carbopol 940 terbaik sebagai antibakteri pada Propionibacterium acnes yang diharapkan dapat membantu mempercepat proses penyembuhan kulit akibat jerawat dan mencegah timbulnya jerawat. Sediaan serum wajah dipilih karena memliki konsentrasi zat aktif yang tinggi sehingga hasil yang diinginkan akan lebih cepat. Sediaan serum dibuat 4 formula dengan variasi konsentrasi basis carbopol 940 sebagai gelling agent yaitu 0,5% (F1); 0,75% (F2); 1,0% (F3) dan 1,25% (F4). Herba pegagan dan daun teh hijau diekstraksi dengan metode maserasi dengan pelarut etanol 70% dan 96%. Dilakukan Uji KHM sebagai uji pendahuluan dengan metode dilusi agar untuk mendapatkan konsentrasi kombinasi tertinggi sebagai antibakteri, hasil digunakan untuk pembuatan formulasi, Uji LDH untuk mengetahui daya hambat sediaan terbaik dengan menggunakan metode difusi sumuran. Hasil sediaan serum kombinasi ekstrak herba pegagan dan ekstrak daun teh hijau dengan konsentrasi 5% dan 0,1% memiliki aktivitas sebagai antibakteri, dan formula 3 dengan konsentrasi carbopol 90 1% adalah formula terbaik dengan luas zona hambat sebesar 9,20 mm yang termasuk dalam kategori sedang sebagai antibakteri terhadap bakteri Propionibacterium acnes. Kata Kunci : Herba Pegagan, Daun Teh Hijau, Serum Wajah, Propionibacterium acnes, Carbopol 940

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika > Farmasi
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Farmasi
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNPAK
Date Deposited: 29 Aug 2022 04:44
Last Modified: 03 Sep 2022 11:57
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/1302

Actions (login required)

View Item View Item