Pengaruh Pajak Tangguhan dan Tax To Book Ratio Terhadap Return On Assets (ROA) pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Farmasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2013-2017

Rahayu, Arifiana Puji and Supriyanto, Joko and Simamora, Patar (2019) Pengaruh Pajak Tangguhan dan Tax To Book Ratio Terhadap Return On Assets (ROA) pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Farmasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2013-2017. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
Skripsi Arifiana Puji Rahayu.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Arifiana Puji Rahayu 022115126. Pengaruh Pajak Tangguhan dan Tax To Book Ratio Terhadap Return On Assets (ROA) pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Farmasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2013-2017. Pembimbing : Joko Supriyanto dan Patar Simamora. 2019. Pajak tangguhan timbul akibat terjadinya beda temporer. Pengakuan pajak tangguhan berdampak terhadap berkurangnya laba atau rugi bersih. Salah satu indikator yang dapat menilai pajak tagguhan adalah aset pajak tangguhan. Tax to book ratio merupakan perbandingan antara rasio penghasilan kena pajak (taxable income) terhadap laba akuntansi (book income). Perusahaan yang memiliki laba akuntansi (book income) yang lebih besar dari laba fiskal (taxable income) kecenderungan mengelola laba pada perusahaan akan menjadi tinggi agar terhindar dari pembayaran pajak yang besar. Return On Assets (ROA) menggambarkan produktivitas dari seluruh aset perusahaan dalam menghasilkan laba. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui pengaruh pajak tangguhan terhadap return on Assets (ROA) pada perusahaan manufaktur sub sektor farmasi di BEI periode 2013-2017. (2) untuk mengetahui pengaruh tax to book ratio terhadap return on Assets (ROA) pada perusahaan manufaktur sub sektor farmasi di BEI periode 2013-2017. (3) untuk mengetahui pengaruh pajak tangguhan dan tax to book ratio terhadap return on Assets (ROA) pada perusahaan manufaktur sub sektor farmasi di BEI periode 2013-2017. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan manufaktur sub sektor farmasi yang terdaftar di BEI periode 2013-2017. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitan ini, yaitu penelitian verifikatif dengan metode explanatory survey dengan menggunakan data sekunder. Sampel yang digunakan pada penelitian ini sebanyak 4 (empat) perusahaan. Sampel dipilih dengan menggunakan metode purposive/judgement sampling. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah statistik deskriptif. Data diuji menggunakan SPSS versi 23 dengan melakukan uji regresi linear berganda dan uji hipotetsis. Hasil penelitian secara pasrial dengan uji t menunjukkan aset pajak tangguhan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap ROA, sedangkan tax to book ratio berpengaruh secara signifikan terhadap ROA. Hasil penelitian secara simultan dengan uji F menunjukkan aset pajak tangguhan dan tax to book ratio secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap ROA. Kata Kunci : Pajak Tangguhan (Aset Pajak Tangguhan), Tax To Book Ratio, dan Return On Assets (ROA)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi > Perpajakan
Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK
Date Deposited: 29 Aug 2022 02:48
Last Modified: 29 Aug 2022 02:48
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/1559

Actions (login required)

View Item View Item