Pengaruh Arus Kas Operasi dan Laba Bersih Terhadap Kebijakan Dividen Pada Perusahaan Farmasi Yang Terdaftar di BEI Periode 2013- 2015

Rahmawati, Fitria and Tri Hardiyanto, Arief and Rahmi, Ameli (2018) Pengaruh Arus Kas Operasi dan Laba Bersih Terhadap Kebijakan Dividen Pada Perusahaan Farmasi Yang Terdaftar di BEI Periode 2013- 2015. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
skripsi Fitria rahmawati.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Fitria Rahmawati 022114701. Pengaruh Arus Kas Operasi dan Laba Bersih Terhadap Kebijakan Dividen Pada Perusahaan Farmasi Yang Terdaftar di BEI Periode 2013- 2015. Dibawah bimbingan : Arief Tri Hardiyanto dan Amelia Rahmi. 2018. Industri sub sektor Farmasi adalah salah satu sektor yang cukup berpengaruh dalam perekonomian Indonesia sehingga banyak investor yang tertarik berinvestasi, dalam pengambilan keputusan untuk berinvestasi investor harus melihat dari kinerja keuangan perusahaan farmasi itu sendiri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh arus kas operasi dan laba bersih terhadap kebijakan dividen pada perusahaan farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2015. Penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui tolak ukur mana antara arus kas operasi dan laba bersih yang mempunyai pengaruh yang signifikan terehadap dividen payout ratio pada perusahaan farmasi yang terdartar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2015. Metode analisis yang digunakan adalah statistik deskriptif, dengan menggunakan uji asumsi klasik meliputi uji normalitas, heteroskedastisitas, multikornelitas dan autokorelasi, uji hipotesis yaitu uji koefisien determinasi, uji f, uji t dan analisis regresi linier berganda. Analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda dengan bantuan software SPSS 23. Sampel yang digunakan adalah perusahaan sektor farmasi yang terdaftar di BEI periode 2013-2015. Hasil penelitian bahwa arus kas operasi mampu mempengaruhi dividen payout ratio. Dengan nilai t_hitung adalah 4.523 dengan tingkat signifikan 2.14457. Nilai t_hitung yang besar ini menunjukan merupakan arus kas operasi merupakan indikator yang baik untuk membayar dividen. Dengan tingkat signifikan tersebut maka dapat disimpulkan bahwa variabel arus kas operasi berpengaruh terhadap dividen payout ratio di perusahaan farmasi. Sedangkan NPM diperoleh t_hitung -974 dengan nilai signifikan -2.14457 yang lebih rendah ini menunjukan bahwa NPM tidak memiliki pengaruh terhadap dividen payout ratio pada perusahaan industri farmasi. Kata kunci : arus kas operasi, laba bersih dan kebijakan dividen.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi > Akuntansi keuangan
Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK
Date Deposited: 29 Aug 2022 13:46
Last Modified: 29 Aug 2022 13:46
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/2061

Actions (login required)

View Item View Item