Ridhanaufal, Muhamad and Noorlaela, Ella and Komala, Oom (2021) FORMULASI DAN UJI EFEKTIVITAS KOMBINASI SEDIAAN GEL DARI EKSTRAK DAUN MANGA ARUMMANIS (Mangifera Indica L) DAN DAUN SIRIH (Piper Betle L). Skripsi thesis, Universitas Pakuan.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Jerawat (acne vulgaris) merupakan penyakit kulit obstruktif dan inflamatif yang terjadi pada kelenjar minyak. Jerawat terbentuk karena adanya penyumbatan folikel oleh sel-sel mati, sebum, dan peradangan yang disebabkan oleh bakteri Propionibacterium acnes pada folikel sebasea. Penelitian ini bertujuan untuk membuat formula gel yang mengandung ekstrak daun mangga arummanis dan ekstrak daun sirih sebagai antijerawat, serta mengetahui aktivitas formula terbaik sebagai antijerawat. Metode ekstraksi yang digunakan yaitu maserasi dengan pelarut etanol 70%. Metode penentuan KHM dengan dilusi agar dan penentuan LDH dengan cara sumuran. Kontrol positif yang digunakan yaitu gel wardah acnederm, kontrol negatif yaitu basis gel yang tanpa penambahan zat aktif dan bakteri jerawat yang digunakan yaitu Propionibacterium acne Hasil penelitian menunjukkan pada KHM ekstrak daun mangga arummanis 40% dan ekstrak daun sirih 2% telah menghambat bakteri Propionibacterium acne. Serta pada Formula 2 yaitu kombinasi ekstrak daun mangga arummanis 40% dan ekstrak daun sirih 2 menjadi formula terbaik karena mendapatkan hasil LDH 6,74 mm. Kata Kunci: Daun Mangga Arummanis; Daun Sirih; Gel; Antijerawat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika > Farmasi |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Farmasi |
Depositing User: | PERPUSTAKAAN FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNPAK |
Date Deposited: | 29 Aug 2022 15:15 |
Last Modified: | 03 Sep 2022 17:17 |
URI: | http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/2842 |
Actions (login required)
View Item |