KEDUDUKAN PERJANJIAN KOTA KEMBAR (SISTER CITY) DALAM SISTEM PERJANJIAN INTERNASIONAL (STUDI KASUS SISTER CITY KOTA BOGOR DAN KOTA GODOLLO DI HUNGARIA)

Meilani, Raisya and Susilawati, Tuti and Wuisang, Ari (2019) KEDUDUKAN PERJANJIAN KOTA KEMBAR (SISTER CITY) DALAM SISTEM PERJANJIAN INTERNASIONAL (STUDI KASUS SISTER CITY KOTA BOGOR DAN KOTA GODOLLO DI HUNGARIA). Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
KEDUDUKAN PERJANJIAN KOTA KEMBAR (SISTER CITY) DALAM.pdf

Download (287kB)
[img] Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (479kB)

Abstract

Penulisan Hukum in merupakan hail penelitian terhadap Kedudukan Perjanjian Kota Kembar (sister city) Kota Bogor dengan Kota Godollo (Hungaria) menurut Hukum Internasional dan Hukum Nasional yang merupakan penelitian yuridis, deskriptif analisis dengan menggunakan metode kualitatif. Data dikumpulkan melalui studi kepustakaan dan penelitian dilapangan melalui wawancara dengan Pemerintah Kota Bogor melalui Pejabat Kepala Bagian Administrasi Perekonomian dan Kerjasama. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis Bagaimana Kedudukan Perjanjian Kerjasama Kota Kembar (sister city) Kota Bogor dengan Kota Godollo (Hungaria) menurut Hukum Internasional dan Hukum Nasional. Serta Bagaimana Efektivitas Perjanjian Kerjasama Kota Kembar (sister city) Kota Bogor dan Kota Godollo (Hungaria). Hasil penelitian in mengungkapkan dalam perjanjian kerja sama Kota Kembar (sister city) antara Kota Bogor dan Kota Godollo (Hungaria) bukanlah termasuk dalam Perjanjian Internasional, kedudukan pemerintah daerah Kota Bogor bukan merupakan Subjek Hukum Internasional berdasarkan konvensi Wina Tahun 1969 dan Konvensi Win Tahun 1989, karena berdasarkan kedua konvensi tersebut yang membuat Perjanjian Internasional adalah negara. Kedudukan Perjanjian Kerjasama Kota Kembar (sister city) Kota Bogor dan Kota Godollo (Hungaria) menurut Hukum Nasional adalah sesuai dengan dasar Hukum Nasional terkait kerjasama luar negeri yaitu mengacu dan sesuai dengan Undang-Undang Nomor 37 Tahun 1999 tentang Hubungan Luar Neger, Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2000 tentang Perjanjian Internasional dan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014. Hasil penelitian pada Efektivitas Perjanjian Kerjasama Kota Kembar (sister city) Kota Bogor dan Kota Godollo (Hungaria) mengungkapkan kerjasama sister city ini belum efektif dan belum optimal bahkan dalam status stagnan. Hal ini disebabkan belum adanya action plan dari Pemerintah Kota Bogor ketika penandatanganan MoU tersebut dilaksanakan, belum ada sinkronisasi antar daerah/komunitas terhadap Kota Godollo, belum dimanfaatkan potensi pengembangan ilmu pengetahuan yang melibatkan peran perguruan tinggi di Kota Bogor seperti IPB dan Universitas Pakuan, kondisi sistem politik yang berganti pimpinan setiap lima tahun sekali turut berpengaruh pada konsistensi dan kesinambungan Kerjasama Kota Kembar (sister city) Kota Bogor dan Kota Godollo (Hungaria) karena perbedaan visi dan misi pada setiap pimpinan Kota Bogor sesuai masa kepemimpinan masing-masing. Berdasarkan hasil analisis penulis, agar supaya Perjanjian Kerjasama Kota Kembar (sister city) Kota Bogor dengan Kota Godollo (Hungaria) berjalan dengan efektif ,dapat ditempuh dengan mengevaluasi kembali tentang isi dan capaian dalam MoU, ,menginventarisir is perjanjian kerjasama yang masih dimungkinkan ditindaklanjuti, menyusun action plan , melibatkan peran perguruan tinggi dalam kerjasama Pendidikan, dan pentingnya konsistensi dan kesinambungan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Hukum > Hukum Internasional
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS HUKUM UNPAK
Date Deposited: 26 Aug 2022 12:38
Last Modified: 26 Aug 2022 12:38
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/345

Actions (login required)

View Item View Item