STRATEGI BRAND AWARENESS MELALUI REBRANDING MUSEUM NASIONAL SEJARAH ALAM INDONESIA

Purwanty, Dhea Riska and Amaliasari, Diana and Martha, Layung Paramesti (2019) STRATEGI BRAND AWARENESS MELALUI REBRANDING MUSEUM NASIONAL SEJARAH ALAM INDONESIA. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
CamScanner 08-30-2022 12.15.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini merupakan hasil penelitian mengenai Strategi Brand Awareness Melalui Rebranding Museum Nasional Sejarah Alam Indonesia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi yang dilakukan humas Museum Nasional Sejarah Alam Indonesia untuk membangun brand awareness melalui rebranding dan untuk mengetahui tahapan brand awareness yang telah dilakukan humas Museum Nasional Sejarah Alam Indonesia melalui rebranding. Penelitian ini mengacu pada teori Philip Kotler (2004) dalam Ruslan (2012:13) mengenai strategi PENCILS yang dilakukan humas dalam membangun kesadaran merek. Strategi PENCILS yang dilakukan humas berupa Publications, Events, News, Community Involvement, Inform or Image. Lobbying and Negotiations, dan Social Responsibility. Teori tingkatan brand awareness menurut Rangkuti (2009:40) diurutkan dari tingkatan terendah yakni Unware of Brand, Brand Recognition, Brand Recall, dan Top of Mine. Metode penelitian menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dokumentasi, studi pustaka, dan internet searching. Hasil penelitian menunjukan humas Museum Nasional Sejarah Alam Indonesia melalukan publikasi mengenai informasi rebranding sebagian besar melalui media. sosial atau online, menyelenggarakan berbagai event atau acara untuk membangun brand awareness masyarakat terhadap rebranding museum, berita diciptakan humas dan disebarkan melalui website dan media sosial, menyebarkan informasi rebranding dan terbaru melalui hubungan sosial dengan komunitas, menarik perhatian publik dengan menggratiskan biaya masuk sekaligus menyebarkan informasi mengenai rebranding museum, bekerjasama dengan Kemendikbud dan Dinas Pariwisata Kota Bogor dengan menyebarkan informasi mengenai rebranding museum pada kegiatan bersama, aktivitas sosial berupa Charity Day dengan masyarakat sekitar dan kepada korban bencana sebagai bentuk kepedulian museum bersamaan dengan upaya membangun brand awareness terhadap rebranding muscum pada publik yang lebih luas. Masih banyaknya warga Bogor yang belum mengetahui keberadaan Museum Nasional Sejarah Alam Indonesia menyebabkan strategi yang diterapkan humas masih menempatkan Museum Nasional Sejarah Alam Indonesia pada tingkatan brund awarenex terendah yakni Unware of Brand.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya > ILMU KOMUNIKASI
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya > ILMU KOMUNIKASI > Hubungan Masyarakat
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Budaya > Ilmu Komunikasi
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU BUDAYA UNPAK
Date Deposited: 30 Aug 2022 09:55
Last Modified: 30 Aug 2022 09:55
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/3453

Actions (login required)

View Item View Item