MANAJEMEN KOMUNIKASI WISATA SITU GUNUNG SUSPENSION BRIDGE DALAM PENGELOLAAN PARIWISATA DI MASA PANDEMI COVID-19

SAIPAN, VERINA IRVAN and SIREGAR, MARIANA R.A and JAYAWINANGUN, RONI (2021) MANAJEMEN KOMUNIKASI WISATA SITU GUNUNG SUSPENSION BRIDGE DALAM PENGELOLAAN PARIWISATA DI MASA PANDEMI COVID-19. Skripsi thesis, UNIVERSITAS PAKUAN.

[img] Text
CamScanner 08-31-2022 10.31.pdf

Download (1MB)

Abstract

Verina Irvan Saipan. 044117058. 2021. Manajemen Komunikasi Wisata Situ Gunung Suspension Bridge Dalam Pengelolaan Pariwisata Di Masa Pandemi Covid-19. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya, Program Studi Ilmu Komunikasi, Universitas Pakuan Bogor. Di bawah bimbingan: Mariana R.A Siregar dan Roni Jayawinangun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsilan manajemen komunikasi wisata Situ Gunung Suspension Bridge dalam pengelolaan pariwisata pada masa pandemi Covid-19. Penelitian ini dilatar belakangi dengan kondisi pandemi Covid-19 saat ini sehingga bagaimana sektor pariwisata dapat melakukan strategi terhadap pengelolaan wisata pada masa pandemi. Dalam penelitian ini manajer operasional dijadikan sebagai key informan dan petugas lapangan serta pengunjung dijadikan sebagai informan. Penelitian ini dilakukan pada bulan Januari 2021 hingga Agustus 2021. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan pendeketan deskriptf kualitatif. Key infroman yang digunakan sebanyak 1 orang dan informan 4 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah melalui wawancara, obeservasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini, Manajemen Komunikasi dalam Pengelolaan Wisata Situ Gunung Suspension Bridge Pada Masa Pandemi Covid-19 yaitu dengan melaksanakan proses Perencanaan (planning), Pengorganisasian (organizing). Pelaksanaan (actuating), dan Pengawasan (controlling) yang telah berjalan cukup baik dalam pengelolaan wisata di masa pandemi Covid-19. Dalam perencanaan pihak pengelola wisata memanfaatkan media sosial instagramnya dengan mempebanyak konten video serta gambar untuk menginfromasikan wisata serta penyusunan program-program yang direncanakan sudah berjalan dengan baik, pengorganisasian yang dilakukan selama masa pandemi Covid-19 tidak adanya pengurangan karyawan, pelaksanaan dalam memelihara sarana prasarana secara berkala, dan pengawasan dilakukan dengan cara evaluasi serta beberapa pihak yang terlibat dalam pengawasan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya > ILMU KOMUNIKASI > Manajemen Komunikasi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Budaya > Ilmu Komunikasi
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU BUDAYA UNPAK
Date Deposited: 31 Aug 2022 03:40
Last Modified: 31 Aug 2022 03:40
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/3637

Actions (login required)

View Item View Item