Faktor-faktor Yang Berhubungan Dengan Perilaku Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) Di Area Pengolahan PT.Antam Tbk,UBPE Pongkor Kab.Bogor.

Saefulloh, Heikal and Ridwan, Wonny Ahmad and Yusnita, Nancy (2019) Faktor-faktor Yang Berhubungan Dengan Perilaku Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) Di Area Pengolahan PT.Antam Tbk,UBPE Pongkor Kab.Bogor. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
heikal Skripsi Full.pdf

Download (1MB)

Abstract

Heikal Saefulloh. 021113496. Faktor-faktor Yang Berhubungan Dengan Perilaku Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) Di Area Pengolahan PT.Antam Tbk,UBPE Pongkor Kab.Bogor. pembimbing : Wonny A Ridwan dan Nancy Yusnita. 2019. Maksud dari penelitian adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang berhubungan dengan perilaku keselematan dan kesehatan kerja (K3) di area pengolahan PT.ANTAM UBPE pongkor kabupaten Bogor.Sehingga dapat ditarik kesimpulan dan memberikan saran agar dapat memecahkan suatu masalah atau memberikan solusi. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui gambaran fakto-faktor yang mempengaruhi perilaku k3 di PT.Antam (2) untuk mengetahui hubungan faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku k3 di PT. Antam. Penelitian ini dilakukan pada area pengolahan PT.ANTAM UBPE pongkor kabupaten Bogor. Sampel yang digunakan pada penelitian ini sebanyak 73 karyawan. Sampel dipilih menggunakan metode slovin. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif menggunakan pendekatan kuantitatif. Data diuji dengan menggunakan spss versi 20 dengan menggunakan uji univariat dan bivariat. Hasi penelitian mengungkapkan bahwa gambaran dan hubungan pada faktorfaktor Yang Berhubungan Dengan Perilaku Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) Di Area Pengolahan PT.Antam Tbk,UBPE Pongkor Kab.Bogor bervariasi dan tidak terdapat hubungan antara faktor-faktor terhadap perilaku K3. Kata Kunci : Faktor-faktor perilaku, Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen > Manajemen sumber daya manusia
Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK
Date Deposited: 31 Aug 2022 04:06
Last Modified: 31 Aug 2022 04:06
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/3670

Actions (login required)

View Item View Item