SISTEM PENENTUAN KUALITAS IKAN LAUT SEGAR MENGGUNAKAN METODE FUZZY DAN FAULT TREE ANALYSIS

Lestari, Windi (2021) SISTEM PENENTUAN KUALITAS IKAN LAUT SEGAR MENGGUNAKAN METODE FUZZY DAN FAULT TREE ANALYSIS. Jurnal thesis, Universitas Pakuan.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Ikan merupakan salah satu sumber asam lemak tak jenuh dan protein hewani terbaik, pada umumnya ikan laut yang mengandung asam lemak tak jenuh rantai panjang yang relatif lebih banyak dibandingkan dengan ikan air tawar, sehingga menjadi salah satu sumber asam lemak tak jenuh dan protein hewani terbaik. Penurunan mutu ikan merupakan faktor permasalahan utama dalam penentuan kualitas dari ikan segar yang harus diperhatikan terutama bagi pengambil keputusan secara cepat pada proses penerimaan bahan baku di industri Restautant (kuliner) dan hospitality (hotel). Ikan segar sendiri adalah ikan yang baru ditangkap, tidak mengalami perlakuan pengawetan atau yang diawetkan hanya dengan cara pendinginan (chilling), penilaian persyaratan mutu dan keamanan ikan segar dalam penilaian ini secara organoleptik menggunakan suatu standar nasional SNI 2729- 01-2013 tentang ikan segar, penggunaan metode fuzzy dimana tahapan ini membentuk konsep himpunan, membentuk basis pengetahuan, mesin inferensi, dan defuzzyfikasi untuk mengetahui hasil nilai dan tingkat kesegaran dari ikan laut tersebut, selanjutnya penggunaan metode kedua yaitu Fault Tree Analysis dilakukan pada tahap lanjutan data dari hasil nilai kesegaran ikan laut, dalam mencari kelayakan konsumsi dan rekomendasi pada ikan laut yang diujicoba disistem web ini sesuai anjuran pakar ikan laut. Kata Kunci: Ikan, Kesegaran Ikan Laut, Fuzzy, Fault Tree Analysis.

Item Type: Thesis (Jurnal)
Subjects: Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika > Ilmu Komputer
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Ilmu Komputer
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNPAK
Date Deposited: 01 Sep 2022 04:08
Last Modified: 03 Sep 2022 17:12
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/4004

Actions (login required)

View Item View Item