EFEKTIVITAS ANTIDIABETES TABLET CAMPURAN KULIT BATANG KAYU MANIS DAN DAUN SALAM PADA TIKUS Sprague Dawley

Budiansyah Ms, Ardi and Rahminiwati, Min and Rustiani, Erni (2019) EFEKTIVITAS ANTIDIABETES TABLET CAMPURAN KULIT BATANG KAYU MANIS DAN DAUN SALAM PADA TIKUS Sprague Dawley. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
COVER.pdf

Download (29kB)
[img] Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf

Download (95kB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (71kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (97kB)

Abstract

ABSTRAK Efek kayu manis baik tunggal maupun dalam bentuk kombinasi dengan salam telah dibuktikan mempunyai efek sebagai antidiabetes, namun efek kombinasi keduanya dalam bentuk sediaan tablet belum pernah dilaporkan . Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas tablet campuran ekstrak kulit batang kayu manis dan daun salam sebagai antidiabetes pada tikus Sprague Dawley yang diinduksi aloksan, dan menentukan dosis, serta lama pemberian tablet yang paling efektif untuk menurunkan kadar gula darah. Hewan uji yang digunakan sebanyak 25 ekor tikus Spragua Dawley yang dibagi menjadi 5 kelompok perlakuan yaitu kelompok tikus yang diberi sediaan dosis 1 (8mg/200gBB), dosis 2 (16mg/200gBB), dosis 3 (24mg/200gBB), kontrol positif yang diberikan tablet metformin 12,6mg/kgBB dan kontrol negatif akuadest 1 mL. Perlakuan dilakukan selama 36 hari. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara statistik pemberian sediaan tablet campuran ekstrak kulit batang kayu manis dan daun salam dosis 1 (8mg/200gBB), dosis 2 (16mg/200gBB) dan dosis 3 (24mg/200gBB) memberikan efek penurunan kadar gula darah, sampai mencapai nilai normal pada hari ke 20 dan tetap stabil sampai hari ke 36. Kata Kunci : Diabetes, Daun Salam, Kulit Batang Kayu Manis, Tablet

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika > Farmasi
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Farmasi
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNPAK
Date Deposited: 25 Aug 2022 07:49
Last Modified: 12 Sep 2022 06:38
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/405

Actions (login required)

View Item View Item