Talla, Novilia and Priatna, Angka and Suganda, Erik Irawan (2022) Hubungan Stres Kerja Dengan Kepuasan Kerja Karyawan Pada PT Satria Putra Komando. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.
Text
2022 Novilia Talla 021116289.pdf Download (2MB) |
Abstract
Novilia Talla. 021116289. Hubungan Stres Kerja Dengan Kepuasan Kerja Karyawan Pada PT Satria Putra Komando. Skripsi Prodi Manajemen Konsentrasi Manajemen Sumber Daya Manusia Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Manajemen Universitas Pakuan. Dibawah Bimbingan Ketua Komisi Pembimbing Angka Priatna Dan Anggota Komisi Pembimbing Erik Irawan Suganda Tahun 2021. Menghadapi persaingan bisnis yang semakin ketat, suatu perkembangan sangat diperlukan dalam setiap usaha yang dijalankan, perkembangan tersebut akan membantu perusahaan dalam mempertahankan eksistensi serta stabilitas agar dapat tetap bersaing dengan kompetitor lainnya. Ketika suatu perusahaan mengalami perkembangan, maka sumber daya manusia akan mempunyai kedudukan dan peran yang sangat penting dalam perusahaan. Manajemen sumber daya manusia merupakan elemen kunci dalam perencanaan strategis bisnis. Manajemen sumber daya yang strategis berkenaan dengan perencanaan, pengawasan, evaluasi, dan pengembangan sumber daya manusia yang ada dalam organisasi, agar memperoleh sebanyak mungkin nilai tambah. Pemanfaatan sumber daya manusia yang ada dalam perusahaan, merupakan kunci keberhasilan dalam pencapaian tujuan dalam perusahaan tersebut. Berhasil tidaknya suatu perusahaan tergantung pada unsur manusianya. Penelitian ini mengenai stres kerja dengan kepuasan kerja PT Satria Putra Komando jenis penelitian yang digunakan adalah verifikatif dengan menggunakan metode penelitian explanatory survey. Penulis menggunakan teknik penelitian statistik kuantitatif, karena penelitian yang dilakukan berhubungan dengan alat statistik untuk mengolah hasil kuesioner sehingga dapat diketahui ada atau tidaknya hubungan antara stres kerja dengan kepuasan kerja pada PT Satria Putra Komando. Metode analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis koefisien korelasi rank spearman, uji hipotesis koefisien korelasi yang diolah dengan menggunakan IBM spss statistics 25. Berdasarkan hasil pengolahan data menunjukkan bahwa stres kerja dengan kepuasan kerja pada PT Satria Putra Komando memiliki hubungan negatif yang kuat, kuesioner menunjukan hasil rata-rata jawaban responden atas variabel stres kerja dengan kepuasan kerja, hasil koefisien korelasi rank spearman sebesar r = -0,672 yang artinya tingkat hubungan kuat. Hasil perhitungan koefisien determinasi didapatkan nilai KD = 45,15% menunjukan bahwa kontribusi yang diberikan adalah 45,15% dan sisanya 54,85% dipengaruhi oleh faktor lain diluar variabel stres kerja (X). Dan untuk hasil uji koefisien korelasi diperoleh bahwa thitung > ttabel (6,668 > 1,673) artinya tolak Ho terima Ha. Jadi dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan negatif yang kuat antara variabel stres kerja (X) dengan variabel kepuasan kerja (Y) karyawan pada PT Satria Putra Komando. Kata kunci : stres kerja dan kepuasan kerja
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen > Manajemen sumber daya manusia Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK |
Date Deposited: | 19 Sep 2022 07:37 |
Last Modified: | 19 Sep 2022 07:37 |
URI: | http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/5402 |
Actions (login required)
View Item |