Analisis Budaya Organisasi Menggunakan Metode Organizational Culture Assessment Instrument (OCAI) pada PT. Oase Nusantara Ekaprima”

Utami, Sindhy Ratna and Ridwan, Wonny Ahmad and Priatna, Angka (2018) Analisis Budaya Organisasi Menggunakan Metode Organizational Culture Assessment Instrument (OCAI) pada PT. Oase Nusantara Ekaprima”. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
SKRIPSI (28).pdf

Download (1MB)

Abstract

SINDHY RATNA UTAMI, 021113175. Program Studi Manajemen, Konsentrasi Manajemen Sumber Daya Manusia dengan Judul “Analisis Budaya Organisasi Menggunakan Metode Organizational Culture Assessment Instrument (OCAI) pada PT. Oase Nusantara Ekaprima”, dibawah bimbingan WONNY AHMAD RIDWAN dan ANGKA PRIATNA, 2018. Sumber daya manusia merupakan peranan penting dalam suatu organisasi atau perusahaan. Manusia sebagai makhluk sosial pada dasarnya mempunyai sifat untuk bersosialisasi, dan bekerja sama. Oleh karena itu, sumber daya manusia harus dikelola dengan baik guna mencapai tujuan organisasi. Karyawan sebagai sumber daya manusia dalam suatu perusahaan merupakan faktor penting bagi peningkatan produktifitas atau kemajuan perusahaan tersebut. Bagaimanapun canggihnya sarana dan prasarana suatu perusahaan tanpa ditunjang oleh kehandalan karyawan (sumber daya manusia) maka perusahaan tersebut tidak akan dapat maju dan berkembang. Budaya organisasi merupakan suatu pola dari asumsi-asumsi dasar yang ditemukan, diciptakan atau dikembangkan oleh suatu kelompok tertentu dengan maksud agar organisasi bisa mengatasi, menanggulangi permasalahan yang timbul akibat adaptasi eksternal dan integritas internal yang sudah berjalan dengan cukup baik, sehingga perlu diajarkan dan diterapkan kepada anggota-anggota baru sebagai cara yang benar untuk memahami, memikirkan dan merasakan berteman dengan mereka-mereka tersebut. Permasalahan yang terjadi di PT. Oase Nusantara Ekaprima adalah masih banyak karyawan yang melakukan pelanggaran peraturan tata tertib. Pada penilaian kinerja karyawan mengalami penurunan di tahun 2017 dan pada penilaian budaya organisasi tanggapan karyawan kurang baik dengan orientasi hasil Orientasi hasil yaitu kadar seberapa jauh pimpinan berfokus pada hasil atau output dan bukan pada cara mencapai hasil atau proses. Tujuan dalam penelitian ini yaitu, untuk mengetahui dan menganalisis budaya organisasi menggunakan metode Organizational Culture Assessment Instrument (OCAI) pada kondisi saat ini dan yang diharapkan pada PT. Oase Nusantara Ekaprima. Hasil penelitian berdasarkan enam kunci dimensi budaya organisasi, pada kondisi ”saat ini” (current) adalah Market Culture dan ”yang diharapkan” adalah Adhocrachy Culture Kata Kunci: Organizational Culture Assessment Instrument, Budaya Organisasi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen > Manajemen sumber daya manusia
Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK
Date Deposited: 22 Sep 2022 07:24
Last Modified: 22 Sep 2022 07:24
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/5460

Actions (login required)

View Item View Item