Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus Pada PT. Sumber Trada Mobilindo Mazda Bogor

Fahira, Yusticia Ghea and Yusnita, Nancy and Priatna, Angka (2022) Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus Pada PT. Sumber Trada Mobilindo Mazda Bogor. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
2022 YUSTICIA GHEA FAHIRA 021117206.pdf

Download (2MB)

Abstract

YUSTICIA GHEA FAHIRA. 021117206. Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus Pada PT. Sumber Trada Mobilindo Mazda Bogor). Di bawah bimbingan : NANCY YUSNITA dan ANGKA PRIATNA. 2022. Pada saat ini persaingan bisnis merupakan tantangan yang harus dihadapi oleh setiap perusahaan terutama dealer mobil. Salah satu aspek yang paling penting adalah sumber daya manusia, sehingga PT.Sumber Trada Mobilindo Mazda Bogor harus meningkatkan mulai dari askep gaya kepemimpinan dan motivasi kerja agar dapat meningkatkan kinerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan apakah terdapat pengaruh yang positif antara Gaya Kepemimpinan Transformasional dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Sumber Trada Mobilindo Mazda Bogor. Penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dan karyawan PT. Sumber Trada Mobilindo Mazda Bogor sebagai responden. Pemilihan responden dilakukan dengan metode studi populasi atau sensus karena peneliti mengambil seluruh responden dengan total 31 responden. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner dan wawancara dan metode analisis data menggunakan analisis deskriptif, Penulis menggunakan teknik penelitian kuantitatif, karena penelitian yang dilakukan berhubungan dengan alat statistik SPSS versi 23 untuk mengolah hasil kuesioner sehingga dapat diketahui ada atau tidaknya pengaruh antara Gaya Kepemimpinan Transformasional dan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Sumber Trada Mobilindo Mazda Bogor. Penelitian ini menggunakan data primer sebagai sumber data yang diperoleh dari hasil angket. Metode analisis dalam penelitian ini adalah uji validitas dan uji reliabilitas, uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolinearitas dan uji heteroskedastisitas, analisis regresi linear berganda, serta uji hipotesis yang terdiri dari uji T, Uji F dan koefisien determinasi (R2). Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa (1) variabel gaya kepemimpinan transformasional berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel kinerja karyawan (2) variabel motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel kinerja karyawan (3) variabel gaya kepemimpinan transformasional dan motivasi kerja secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel kinerja karyawan. Kata kunci : Gaya Kepemimpinan Transformasional, Motivasi Kerja dan Kinerja Karyawan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen > Manajemen sumber daya manusia
Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK
Date Deposited: 30 Sep 2022 01:58
Last Modified: 30 Sep 2022 01:58
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/5552

Actions (login required)

View Item View Item