Haryanti, Risna Dwi and Marota, Rochman and Herlisnawati, Dessy (2022) Implementasi Metode Activity Based Costing (ABC) Pada Penentuan Harga Pokok Produksi Pada Pabrik Tahu Cimaja Di Palabuhanratu-Sukabumi. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.
Text
2022 Risna Dwi Haryanti 022118289.pdf Download (805kB) |
Abstract
RISNA DWI HARYANTI 022118289. Implementasi Metode Activity Based Costing (ABC) Pada Penentuan Harga Pokok Produksi Pada Pabrik Tahu Cimaja Di Palabuhanratu-Sukabumi . dibawah bimbingan: ROCHMAN MAROTA dan DESSY HERLISNAWATI.2020. Sistem Activity Based Costing adalah suatu sistem perhitungan biaya dengan cara mengalokasikan sumber biaya ke objek biaya yang ada di perusahaan untuk menghasilkan output yang lebih menyeluruh. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) untuk menganalisis perhitungan yang terapkan dalam menentukan harga pokok produksi di Pabrik Tahu Cimaja (2) Untuk menganalisis Metode Activity Based Costing (ABC) yang akan diterapkan pada perhitungan pada Pabrik Tahu Cimaja (3) Untuk menganalisis perbandingan Activity Based Costing (ABC) dan Metode tradisional dalam menentukan harga pokok produksi pada Pabrik Tahu Cimaja. Penelitian ini dilakukan di pabrik tahu cimaja palabuhanratu-sukabumi dengan menggunakan deskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data penelitian ini dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dengan melakukan perhitungan-perhitungan yang relevan dengan menggunakan Sistem Activity Based Costing . Hasil dari perhitungan ini menunjukkan perhitungan harga pokok produksi per unit menggunakan sistem Activity Based Costing untuk tahu putih Rp.277 dan tahu kuning Rp. 396 sedangkan menggunakan sistem tradisional untuk tahu putih Rp. 306 dan tahu kuning Rp. 487. Hasil ini menunjukkan perhitungan harga pokok produksi per unit untuk sistem activity based costing relatif lebih murah dibandingkan dengan sistem tradisional .
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi > Akuntansi sektor publik Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK |
Date Deposited: | 30 Sep 2022 03:46 |
Last Modified: | 30 Sep 2022 03:46 |
URI: | http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/5638 |
Actions (login required)
View Item |