Pengaruh Kinerja Keuangan, Inflasi, dan Ukuran Perusahaan Terhadap Price to Book Value Pada Perusahaan Sub Sektor Advertising, Printing, dan Media yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2013-2017

Winiarsih, Nia and Asmirantho, Edhi and Azhar, Zul (2018) Pengaruh Kinerja Keuangan, Inflasi, dan Ukuran Perusahaan Terhadap Price to Book Value Pada Perusahaan Sub Sektor Advertising, Printing, dan Media yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2013-2017. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
SKRIPSI NIA WINIARSIH 021114220.pdf

Download (2MB)

Abstract

Nia Winiarsih. 021114220. Pengaruh Kinerja Keuangan, Inflasi, dan Ukuran Perusahaan Terhadap Price to Book Value Pada Perusahaan Sub Sektor Advertising, Printing, dan Media yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2013-2017. Dibawah bimbingan ketua komisi pembimbing Bapak Edhi Asmirantho dan anggota komisi pembimbing Bapak Zul Azhar. Tahun 2018. Sub sektor advertising, printing, dan media adalah sub sektor yang bergerak dalam hal periklanan, percetakan dan media massa. Kondisi persaingan di industri media saat ini semakin ketat. Melihat persaingan pasarnya, media cetak sebenarnya sedikit kalah saing dengan media massa lainnya seperti media televisi maupun online. Kecanggihan teknologi keduanya mampu mempengaruhi masyarakat sehingga menjadi beralih mengkonsumsi media massa ini di bandingkan dengan media cetak demi mendapatkan berita atau informasi yang cenderung instan. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur Pengaruh Kinerja Keuangan, Inflasi, dan Ukuran Perusahaan Terhadap Price to Book Value Pada Perusahaan Sub Sektor Advertising, Printing, dan Media yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2013-2017, baik secara simultan maupun parsial. Jenis penelitian yang digunakan yaitu verifikatif dengan metode explanatory survey. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang bersifat kuantitatif. Penentuan sample dengan menggunakan metode purposive sampling, sehingga diperoleh 11 perusahaan yang dijadikan sampel dalam penelitian. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis regresi data panel dengan menggunakan aplikasi E-Views 10. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel DAR dan Ln Asset berpengaruh signifikan dan negatif terhadap PBV. Sedangkan variabel CR, ROE, TATO, EPS dan Inflasi tidak berpengaruh terhadap PBV. Secara simultan (bersama-sama) Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR), Return On Equity (ROE), Total Asset Turnover (TATO), Earning Per Share (EPS), Inflasi, dan Ln Asset, berpengaruh signifikan terhadap Price to Book Value (PBV). Nilai Adjusted R Square dalam penelitian ini adalah 0,949608 hal ini berarti variabel CR, DAR, ROE, TATO, EPS, Inflasi dan Ln Asset memberikan kontribusi pengaruh sebesar 94,9608% dan sisanya 50,392% dipengaruhi oleh variabel lain diluar model penelitian. Kata kunci : Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR), Return On Equity (ROE), Total Asset Turnover (TATO), Earning Per Share (EPS), Inflasi, Ln Asset, Price to Book Value (PBV)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen > Manajemen keuangan
Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK
Date Deposited: 17 Oct 2022 02:43
Last Modified: 17 Oct 2022 02:43
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/5833

Actions (login required)

View Item View Item