PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL Studi ini dengan Pendekatan Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa Kelas IV Sekolah Dasar Negeri Cikembang Kecamatan Bantargadung Kabupaten Sukabumi Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2017/2018

Nurcahyani, Bekti (2018) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL Studi ini dengan Pendekatan Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa Kelas IV Sekolah Dasar Negeri Cikembang Kecamatan Bantargadung Kabupaten Sukabumi Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2017/2018. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
Skripsi.docx

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Bekti Nurcahyani, 037113033. Penerapan Model Pembelajaran Problem Solving Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial pada siswa kelas IV SDN Cikembang Kabupaten Sukabumi. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Pakuan, Bogor, 2017. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Dilaksanakan secara kolaboratif antara peneliti, observer, dan subyek yang diteliti. Tujuan utama dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial pada siswa kelas IV melalui penerapan model pembelajaran Problem Solving. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN Cikembang Kabupaten Sukabumi yang terdiri dari 30 siswa, dengan komposisi 12 siswa laki-laki dan 18 siswa perempuan. Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil tahun pelajaran 2017/2018. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dua siklus, pada siklus satu, siklus dua, terdiri dari empat tindakan utama yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil Penelitian ini menunjukan penilaian pelaksanaan pembelajaran pada siklus I sebesar 73,3, siklus II 86,05, meningkat 12,75 indikator keberhasilannya yaitu 81, observasi perubahan sikap siswa siklus I 69,1, siklus ll sebesar 89,58, meningkat 20,48 indikator keberhasilannya 81, ketuntasan hasil belajar pada siklus I mencapai 50%, siklus II sebesar 86,67%, meningkat sebesar 36,67% indikator keberhasilan nya yaitu 85% nilai KKM 70. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Problem Solving dapat meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial pada siswa kelas IV Sekolah Dasar Negeri Cikembang Kabupaten Sukabumi. Selain itu, model pembelajaran ini dapat meningkatkan keaktifan, kerjasama, dan kedisiplinan siswa dalam proses pembelajaran. Kata kunci: Hasil Belajar; Model Pembelajaran Problem Solving; Ilmu Pengetahuan Sosial

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Divisions: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNPAK
Date Deposited: 18 Nov 2022 01:45
Last Modified: 18 Nov 2022 01:45
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/6201

Actions (login required)

View Item View Item