Pengaruh Strategi Diversifikasi dan Leverage terhadap Profitabilitas pada Perusahaan Aneka Industri yang Terdaftar di BEI Periode 2016-2020

Syaifullah, Haqi Malik and Hardiyanto, Arief Tri and Lestari, Retno Martanti Endah (2022) Pengaruh Strategi Diversifikasi dan Leverage terhadap Profitabilitas pada Perusahaan Aneka Industri yang Terdaftar di BEI Periode 2016-2020. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
Skripsi Haqi 022116016.pdf

Download (1MB)

Abstract

Haqi Malik Syaifullah. 022116016. Pengaruh Strategi Diversifikasi dan Leverage terhadap Profitabilitas pada Perusahaan Aneka Industri yang Terdaftar di BEI Periode 2016-2020. Pembimbing: Arief Tri Hardiyanto dan Retno Martanti Endah Lestari. 2022. Profitabilitas merupakan salah satu rasio yang digunakan untuk menganalisis kinerja perusahaan. Tujuan menganalisis kinerja perusahaan yaitu untuk mengetahui baik buruknya kondisi keuangan dalam periode tertentu serta untuk pengambilan keputusan oleh manajemen. Terdapat berbagai cara meningkatkan profitabilitas, antara lain dengan melakukan strategi diversifikasi, melakukan pendanaan yang berasal dari utang (leverage). Tujuan dari penelitian ini adalah menguji pengaruh (1) strategi diversifikasi dan (2) leverage secara parsial terhadap nilai perusahaan pada perusahaan aneka industri yang terdaftar di BEI pada periode 2016 – 2020, dan (3) menguji pengaruh strategi diverisifikasi dan leverage secara simultan terhadap nilai perusahaan pada perusahaan aneka industri yang terdaftar di BEI pada periode 2016 – 2020. Penelitian mengenai strategi diversifikasi, leverage, dan profitabilitas dilakukan di Bursa Efek Indonesia pada perusahaan aneka industri dengan menggunakan data sekunder dengan metode penarikan sampel berupa purposive sampling. Metode analisis data berupa analisis kuantitatif dengan menggunakan statistik, analisis regresi berganda, dan uji hipotesis dengan menggunakan program SPSS 18. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa strategi diversifikasi berpengaruh negatif signifikan terhadap profitabilitas, hal ini terjadi karena perusahaan melakukan investasi yang berlebih pada sumber daya yang menganggur, lalu masih bergantung dengan segmen utama sehingga mempengaruhi turunnya profitabilitas perusahaan. Leverage juga berpengaruh negatif terhadap signifikan terhadap profitabilitas, hal ini disebabkan karena tingkat utang yang tinggi justru meningkatkan resiko kebangkrutan serta menambah beban bunga yang berasal dari utang jangka panjang. Secara simultan, strategi diversifikasi dan leverage berpengaruh terhadap profitabilitas. Kata Kunci: Strategi Diverisifikasi, Leverage, dan Profitabilitas.. Pembimbing: Arief Tri Hardiyanto dan Retno Martanti Endah Lestari. 2022. Profitabilitas merupakan salah satu rasio yang digunakan untuk menganalisis kinerja perusahaan. Tujuan menganalisis kinerja perusahaan yaitu untuk mengetahui baik buruknya kondisi keuangan dalam periode tertentu serta untuk pengambilan keputusan oleh manajemen. Terdapat berbagai cara meningkatkan profitabilitas, antara lain dengan melakukan strategi diversifikasi, melakukan pendanaan yang berasal dari utang (leverage). Tujuan dari penelitian ini adalah menguji pengaruh (1) strategi diversifikasi dan (2) leverage secara parsial terhadap nilai perusahaan pada perusahaan aneka industri yang terdaftar di BEI pada periode 2016 – 2020, dan (3) menguji pengaruh strategi diverisifikasi dan leverage secara simultan terhadap nilai perusahaan pada perusahaan aneka industri yang terdaftar di BEI pada periode 2016 – 2020. Penelitian mengenai strategi diversifikasi, leverage, dan profitabilitas dilakukan di Bursa Efek Indonesia pada perusahaan aneka industri dengan menggunakan data sekunder dengan metode penarikan sampel berupa purposive sampling. Metode analisis data berupa analisis kuantitatif dengan menggunakan statistik, analisis regresi berganda, dan uji hipotesis dengan menggunakan program SPSS 18. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa strategi diversifikasi berpengaruh negatif signifikan terhadap profitabilitas, hal ini terjadi karena perusahaan melakukan investasi yang berlebih pada sumber daya yang menganggur, lalu masih bergantung dengan segmen utama sehingga mempengaruhi turunnya profitabilitas perusahaan. Leverage juga berpengaruh negatif terhadap signifikan terhadap profitabilitas, hal ini disebabkan karena tingkat utang yang tinggi justru meningkatkan resiko kebangkrutan serta menambah beban bunga yang berasal dari utang jangka panjang. Secara simultan, strategi diversifikasi dan leverage berpengaruh terhadap profitabilitas. Kata Kunci: Strategi Diverisifikasi, Leverage, dan Profitabilitas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi > Akuntansi sektor publik
Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK
Date Deposited: 25 Mar 2023 02:14
Last Modified: 25 Mar 2023 02:14
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/6571

Actions (login required)

View Item View Item