Aidha, Marisa Nur and Agustina, Nina and Azhar, Zul (2023) Pengaruh Posisi Neraca Pembayaran Tingkat Inflasi, Dan Tingkat Suku Bunga Terhadap Kurs Valas USD, EUR Dan JPY (Studi Kasus Di Indonesia Periode 2017-2021). Skripsi thesis, Universitas Pakuan.
Text
2023 Marisa 021119269.pdf Download (2MB) |
Abstract
MARISA NUR AIDHA. 021119269. Pengaruh Posisi Neraca Pembayaran Tingkat Inflasi, Dan Tingkat Suku Bunga Terhadap Kurs Valas USD, EUR Dan JPY (Studi Kasus Di Indonesia Periode 2017-2021). Di bawah bimbingan: NINA AGUSTINA dan ZUL AZHAR. 2023. Adanya perdagangan internasional mengakibatkan timbulnya perusahaan multinasional (multinasional company atau MNC), yaitu perusahaan dengan investasi dan penjualannya berlangsung di dua negara atau lebih. Dalam praktik bisnis keuangan internasional terdapat berbagai jenis nilai tukar. Tujuan penentuan berbagai jenis nilai tukar sesuai dengan kepentingan para agen ekonomi untuk menyepakati transaksi nilai tukar dengan koleganya di belahan dunia lainnya. Fluktuasi nilai tukar dapat menjadi kerugian dan keuntungan, tergantung bagaimana cara melihatnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh posisi neraca pembayaran, tingkat inflasi, dan tingkat suku bunga terhadap kurs valas USD, EUR, dan JPY di Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang dikumpulkan dari website resmi Bank Indonesia dan BPS yang mengambil data per triwulan dengan total 20 sampel. Metode pengumpulan data yaitu dokumentasi dari website Bank Indonesia dan BPS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa posisi neraca pembayaran secara parsial berpengaruh positif signifikan terhadap kurs valas USD, EUR, dan JPY. Untuk tingkat inflasi secara parsial berpengaruh negatif signifikan terhadap kurs valas USD, EUR, dan JPY. Sedangkan untuk tingkat suku bunga secara parsial tidak berpengaruh positif signifikan terhadap kurs valas USD, EUR dan JPY. Adapun pengaruh secara simultan jika dilihat dari nilai R Square, posisi neraca pembayaran, tingkat inflasi dan tingkat suku bunga berpengaruh sebesar 51,9% terhadap kurs valas USD, 60,9% terhadap kurs valas EUR, dan 51,2% terhadap kurs valas JPY. Kata kunci: posisi neraca pembayaran, inflasi, suku bunga, kurs valas USD, kurs valas EUR, kurs valas JPY
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen > Manajemen keuangan Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK |
Date Deposited: | 20 Oct 2023 02:04 |
Last Modified: | 20 Oct 2023 02:04 |
URI: | http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/7127 |
Actions (login required)
View Item |