Peranan Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Kota Bogor Dalam Pemulihan Dan Pengembangan Industri Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif Di Masa Pandemi Covid-19 Menurut Peraturan Walikota Bogor

Azizah Ghaniyu, Novia and Lathif, Nazaruddin and Mahipal, Mahipal (2022) Peranan Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Kota Bogor Dalam Pemulihan Dan Pengembangan Industri Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif Di Masa Pandemi Covid-19 Menurut Peraturan Walikota Bogor. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
cover nv.pdf

Download (666kB)
[img] Text
pengesahan nv.pdf

Download (1MB)
[img] Text
daftar pustaka nv.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pemulihan Dinas Pariwisata Kota Bogor pada masa new normal. Strategi merupakan rencana disertai upaya-upaya yang dilakukan untuk mencapai suatu tujuan. Masa new normal merupakan masa transisi atau juga biasa disebut dengan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) yang disebabkan oleh COVID-19. Penyebaran COVID- 19 telah membuat Indonesia mengalami keterpurukan, khususnya sektor pariwisata. Penelitian ini bertempat di Kota Bogor yang secara wewenang mengurusi pariwisata diwilayah Kota Bogor. Dampak yang dirasakan pada sektor pariwisata yaitu terjadinya penurunan jumlah kunjungan wisatawan karena masyarakat berdiam diri dirumah seiring dengan himbauan pemerintah untuk mengurangi mobilitas. Pandemi COVID-19 telah banyak merubah kebiasaan dalam beraktivitas yaitu wajib menggunakan masker, mencuci tangan dan menghindari kerumunan. Dinas Pariwisata Kota Bogor telah banyak mengupayakan untuk mendatangkan wisatawan agar masyarakat yang mengandalkan penghidupan dari pariwisata bisa terus bertahan, yang salah satu upayanya yaitu bekerjasama dengan banyak Usaha mikro kecil menengah untuk menekan kasus COVID-19, menyalurkan dana hibah pariwisata untuk kepentingan pariwisata dan menyelenggarakan event secara virtual dll. Diharapkan dengan strategi yang dilakukan Dinas Pariwisata Kota Bogor dapat mencapai target sesuai dengan tujuan. Saran pada penelitian ini diharapkan Dinas Pariwisata Kota Bogor melengkapi kekurangan yang ada dari evaluasi yang dilakukan sehingga strategi yang diterapkan dapat sepenuhnya terlaksana. Selain itu, Dinas Pariwisata Kota Bogor dapat lebih berkoordinasi dengan dinas pariwisata kota lain untuk lebih mengetahui inovasi-inovasi yang dilakukan serta dinas dapat membuka kontak layanan keluhan, kritik dan saran secara online.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Hukum > Hukum Ketatanegaraan > Pemkot (Pemerintah Kota)
Fakultas Hukum > Umum > COVID-19
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS HUKUM UNPAK
Date Deposited: 17 Jan 2024 14:44
Last Modified: 17 Jan 2024 14:44
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/7176

Actions (login required)

View Item View Item