Analisis Content Marketing Terhadap Keputusan Pembelian Skincare Somethinc di Media Sosial Instagram

Debora, Melisa Serevina and Muharam, Hari and Salmah, Salmah (2023) Analisis Content Marketing Terhadap Keputusan Pembelian Skincare Somethinc di Media Sosial Instagram. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
2023 Melisa Serevina Debora 021119 261.pdf

Download (2MB)

Abstract

MELISA SEREVINA DEBORA 021119261. Analisis Content Marketing Terhadap Keputusan Pembelian Skincare Somethinc di Media Sosial Instagram. Dibawah bimbingan: HARI MUHARAM dan SALMAH. 2023. Pemasaran dengan content marketing menjadi cara yang mulai berkembang pesat bagi perusahaan mau pun pemasar melalui media sosial, sehingga pertumbuhan pemakaian media sosial menjadi alat bantu jual beli produk melalui pemasaran dengan content salah satunya bidang kecantikan. Somethinc merek skincare top 3 brand dengan penjualan yang masih naik turun telah melakukan cara pemasarannya melalui content marketing. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis content marketing instagram Somethinc pada keputusan pembelian skincare Somethinc. Penelitian ini merupakan jenis penelitian asosiatif pendekatan kuantitatif dengan lokasi penelitian pada official instagram Somethinc. Pemilihan responden dilakukan dengan metode purposive sampling dan berjumlah 100 sampel dengan kriteria yang telah ditentukan. Peneliti melakukan pengumpulan data menggunakan kuisioner serta metode analisis yang digunakan yaitu analisis statistik deskriptif dan analisis regresi linier sederhana. Hasil dari penelitian ini menunjukkan analisis dari content marketing instagram Somethinc sebesar 84,6%, keputusan pembelian skincare pada konsumen Somethinc sebesar 84,0% dan proporsi content marketing terhadap keputusan pembelian adalah sebesar 74,9%, yang berarti bahwa content marketing instagram Somethinc mampu mendorong konsumen melakukan keputusan pembelian skincare yang baik. Kata Kunci: Content Marketing, Keputusan Pembelian, Skincare Somethinc

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen > Manajemen pemasaran
Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK
Date Deposited: 21 Oct 2023 05:30
Last Modified: 21 Oct 2023 05:30
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/7208

Actions (login required)

View Item View Item