Analisis Penerapan Metode Penyusutan Aset Tetap dan Pengaruhnya Terhadap Pajak Penghasilan Badan pada CV. ARS

Nasrudin, Endin and Supriyanto, Joko and Budianti, Wiwik (2023) Analisis Penerapan Metode Penyusutan Aset Tetap dan Pengaruhnya Terhadap Pajak Penghasilan Badan pada CV. ARS. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
2023 Endin nasrudin 0221181401.pdf

Download (996kB)

Abstract

ENDIN NASRUDIN, 022118140, Analisis Penerapan Metode Penyusutan Aset Tetap dan Pengaruhnya Terhadap Pajak Penghasilan Badan pada CV. ARS. Di bawah bimbingan JOKO SUPRIANTO dan WIWIK BUDIANTI.2023 Metode penyusutan berdasarkan ketentuan Perundang-undangan Perpajakan sebagaimana telah diatur dalam pasal 11 Undang-Undang Pajak Penghasilan No.7 tahun 2021, metode penyusutan yang diperbolehkan hanya dua, yaitu metode penyusutan secara garis lurus dan metode penyusutan secara saldo menurun. Besarnya penyusutan dari aset tetap ini dapat memberikan pengaruh terhadap besar kecilnya laba kena pajak, untuk mengoptimalkan laba maka perlu dilakukannya perencanaan pajak (tax planning). Jenis penelitian yang dilakukan adalah deskriptif eksploratif. Metode analisis yang digunakan adalah deskriptif kualitatif yaitu menggambarkan keadaan objek penelitian yang sebenarnya serta mengumpulkan data yang relevan yang tersedia dalam perusahaan untuk disusun, dipelajari, dianalisis lebih lanjut. Penelitian ini mengambil data dari CV. ARS, dalam penelitian ini menggunakan data primer. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penyusutan atas aset tetap dapat berpengaruh terhadap penghematan beban pajak penghasilan badan, karena penyusutan merupakan beban sebagai penentu besar kecilnya laba kena pajak. Dalam metode penyusutan secara garis lurus lebih baik diterapkan oleh perusahaan, karena untuk beban penyusutan akan lebih besar, sehingga dapat mengefisiensikan beban pajak penghasilan badan. Kata kunci: Aset tetap, Penyusutan Aset Tetap, Penghematan Beban Pajak Penghasilan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi > Perpajakan
Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK
Date Deposited: 17 Jan 2024 14:52
Last Modified: 17 Jan 2024 14:52
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/7271

Actions (login required)

View Item View Item