Avazri, Ahmad Hazrualdy and Irawan, Towaf Totok and Taurusyanti, Dewi (2023) Pengaruh Lingkungan Kerja Dan Stres Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Melalui Work Life Balance Pada Karyawan Hotel Whiz Prime Bogor. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.
Text
SKRIPSI_AHMAD HAZRUALDY AVAZRI.pdf Download (1MB) |
Abstract
Ahmad Hazrualdy Avazri 021119231. “Pengaruh Lingkungan Kerja Dan Stres Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Melalui Work Life Balance Pada Karyawan Hotel Whiz Prime Bogor” bimbingan Bapak Towaf Totok Irawan, SE.,ME.,Ph.D. dan Ibu Dr. Dewi Taurusyanti, SE., MM. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan membuktikan pengaruh lingkungan kerja dan stres kerja terhadap kepuasan kerja melalui work life balance karwan Hotel Whiz Prime Bogor. Maksud penelitian ini dilakukan untuk memperoleh data dan informasi mengetahui seberapa pengaruh lingkungan kerja dan stes kerja terhadap kepuasan kerja melalui work life balance karyawan Hotel Whiz Prime Bogor. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode analisis deskriptif. Teknik pengumpulan data diperoleh dari kuesioner dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan Hotel Whiz Prime Bogor. Dengan bagian yang sama yang berjumlah 62 orang dengan penarikan sampling jenuh. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis inferensial, uji kualitas data model pengukuran (Outer model), uji validitas, uji reliabilitas, uji kualitas data model pengukuran (Inner model), dan uji hipotesis uji T. Diolah menggunakan SmartPLS versi 4.0. Hasil penelitian menunjukan bahwa lingkungan kerja berpengaruh terhadap kepuasan kerja karyawan hotel Hotel Whiz Prime Bogor menghasilkan nilai thitung sebesar 2.605 > ttabel 1.671 dan nilai p values sebesar 0.009 < 0.05, maka dapat disimpulkan bahwa lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja. Kesimpulan: Ha diterima Ho ditolak, pengaruh stres kerja terhadap kepuasan kerja karyawan hotel Hotel Whiz Prime Bogor menghasilkan nilai thitung sebesar 2.188 > ttabel 1.671 dan nilai p values sebesar 0.029 < 0.05, maka dapat disimpulkan bahwa stres kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja. Kesimpulan: Ha diterima Ho ditolak, pengaruh lingkungan kerja terhadap work life balance karyawan hotel Hotel Whiz Prime Bogor menghasilkan nilai thitung sebesar 6.368 > ttabel 1.671 dan nilai p values sebesar 0.000 < 0.05, maka dapat disimpulkan bahwa lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap work life balance. Kesimpulan: Ha diterima Ho ditolak, pengaruh stres kerja terhadap work life balance karyawan hotel Hotel Whiz Prime Bogor menghasilkan nilai thitung sebesar 3.485 > ttabel 1.671 dan nilai p values sebesar 0.000 < 0.05, maka dapat disimpulkan bahwa stres kerja berpengaruh signifikan terhadap work life balance. Kesimpulan: Ha diterima Ho ditolak, pengaruh work life balance terhadap kepuasan kerja karyawan hotel Hotel Whiz Prime Bogor menghasilkan nilai thitung sebesar 2.409 > ttabel 1.671 dan nilai p values sebesar 0.016 < 0.05, maka dapat disimpulkan bahwa work life balance berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja. Kesimpulan: Ha diterima Ho ditolak, terdapat pengaruh langsung antara lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja karyawan hotel Hotel Whiz Prime Bogor sebesar 0.326 atau 32,6% sedangkan pengaruh tidak langsungnya dengan viii melalui work life balance sebagai variabel mediasi sebesar 0.215 atau 21,5%. Hasil total pengaruhnya adalah sebesar 0.541 atau 54,1%. Karena baik pengaruh langsung maupun tidak langsung menghasilkan signifikansi dan arah hubungan yang positif, maka lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja melalui work life balance dan work life balance berperan sebagai mediasi parsial antara variabel lingkungan kerja dengan kepuasan kerja. Kesimpulan: Ha diterima dan Ho ditolak, terdapat pengaruh langsung antara stres kerja terhadap kepuasan kerja karyawan hotel Hotel Whiz Prime Bogor sebesar 0.261 atau 26,1% sedangkan pengaruh tidak langsungnya dengan melalui work life balance sebagai variabel mediasi sebesar 0.122 atau 12,2%. Hasil total pengaruhnya adalah sebesar 0.383 atau 38,3%. Karena baik pengaruh langsung maupun tidak langsung menghasilkan signifikansi dan arah hubungan yang positif, maka stres kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja melalui work life balance dan work life balance berperan sebagai mediasi parsial antara variabel stres kerja dengan kepuasan kerja. Kesimpulan: Ha diterima dan Ho ditolak. Kata Kunci : Lingkungan Kerja, Stres Kerja, Work Life Balance, Kepuasan Kerja.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen > Manajemen sumber daya manusia Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK |
Date Deposited: | 23 Feb 2024 04:13 |
Last Modified: | 23 Feb 2024 04:13 |
URI: | http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/7450 |
Actions (login required)
View Item |