Strategi Pemasaran Perusahaan Jasa Alat Kalibrasi Studi Pada CV. Sarana Mandiri Sejatera,

Hiola, Syawal and Hartini, Sri and Hasrul, Hasrul (2023) Strategi Pemasaran Perusahaan Jasa Alat Kalibrasi Studi Pada CV. Sarana Mandiri Sejatera,. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
SKRIPSI SYAWAL HIOLA 021117009.^J.pdf

Download (847kB)

Abstract

Syawal Hiola NPM: 021117009, Strategi Pemasaran Perusahaan Jasa Alat Kalibrasi Studi Pada CV. Sarana Mandiri Sejatera, di bawah bimbingan: Ibu Sri Hartini dan Bapak Hasrul, 2023. Perkembangan perusahaan-perusahaan produksi terutama perusahaan-perusahaan yang memproduksi barang/jasa yang sama saat ini berkembang sangat pesat, akibatnya persainganpun tak dapat dihindarkan demi untuk mendapatkan konsumen sebanyak-banyaknya. Setiap perusahaan selalu berusaha untuk dapat hidup, berkembang dan mampu bersaing, maka setiap perusahaan selalu menetapkan strategi dan cara pelaksanaan kegiatan pemasarannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor internal dan eksternal dari strategi pemasaran yang tepat diterapkan oleh CV. Sarana Mandiri Sejatera dalam menghadapi persaingan dengan jenis usaha yang sama. Dengan menggunakan Matriks SWOT dapat diketahui hasil dari penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan nilai kekuatan sebesar 2,75 dengan nilai-nilai Weaknesses sebesar 0,45 yang berarti kekuatan (Strengths) CV. Sarana Mandiri Sejatera lebih besar dibandingkan dengan kelemahan (Weaknesses). Dengan demikian maka dapat disimpulkan bahwa Kekuatan lebih besar dari pada kelemahan (Strengths>Weaknesses). CV Sarana Mandiri Sejatera berdasarkan analisis Internal-Eksternal (IE) menunjukkan berada pada sel I yang digambarkan sebagai “Grow” dan “Build”. Alternatif strategi pada sel tersebut yaitu strategi intensif (penetrasi pasar, pengembangan pasar, dan pengembangan produk) atau integrasi ke depan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen > Manajemen pemasaran
Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK
Date Deposited: 17 May 2024 03:19
Last Modified: 17 May 2024 03:19
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/7652

Actions (login required)

View Item View Item