Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Konsumen Restoran Weekend.ers Pajajaran Di Kota Bogor

Legi Okana, Muhamad and Hartini, Sri and Salmah, Salmah (2023) Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Konsumen Restoran Weekend.ers Pajajaran Di Kota Bogor. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
SKRIPSI_MUHAMAD LEGI OKANA.-2.pdf

Download (2MB)

Abstract

MUHAMAD LEGI OKANA. 021119292. Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Konsumen Restoran Weekend.ers Pajajaran Di Kota Bogor. Skripsi Prodi Manajemen konsentrasi Manajemen Pemasaran Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pakuan Bogor. Dibawah bimbingan ketua komisi pembimbing : SRI HARTINI dan anggota komisi pembimbing SALMAH 2023. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Konsumen Restoran Weekend.ers Pajajaran Di Kota Bogor. Penelitian ini dilakukan pada tahun 2023. Populasi penelitian ini adalah konsumen Restoran Weekend.ers Pajajaran Bogor. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebesar 100 sampel dengan menggunakan metode penarikan sampel yakni Formula Slovin. Teknik sampling yang digunakan adalah accidental sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner yang sudah lulus uji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linear sederhana dengan syarat pengujiannya yakni uji asumsi klasik dan uji hipotesis dimana ada beberapa tahap pengujian yakni uji parsial (t) dan uji koefisien determinasi (R²). Hasil uji koefisien determinasi (R²) diketahui memiliki pengaruh sebesar 16,9%. Hal tersebut menunjukan bahwa dengan menggunakan model regresi sederhana, dimana variable kualitas pelayanan memiliki pengaruh terhadap kepuasan konsumen sebesar 16,9% sedangkan sisanya sebesar 83,1% dipengaruhi oleh variabel lain. Kata Kunci : Kualitas Pelayanan, Kepuasan Konsumen

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen > Manajemen pemasaran
Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK
Date Deposited: 17 May 2024 03:29
Last Modified: 17 May 2024 03:29
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/7708

Actions (login required)

View Item View Item