Hubungan Disiplin Kerja Dengan Kinerja Karyawan Pada PT Bino Mitra Sejati

Dinda Syah Putri, Milenia and Priatna, Angka and Indrawati, Nina Sri (2023) Hubungan Disiplin Kerja Dengan Kinerja Karyawan Pada PT Bino Mitra Sejati. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
Milenia Dinda Syah Putri_021118029_Skripsi.pdf

Download (2MB)

Abstract

MILENIA DINDA SYAH PUTRI, 021118029. Manajemen Sumber Daya Manusia, Hubungan Disiplin Kerja Dengan Kinerja Karyawan Pada PT Bino Mitra Sejati. Di bawah bimbingan Ketua Komisi: ANGKA PRIATNA dan Anggota Komisi Pembimbing: NINA SRI INDRAWATI. 2023. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan disiplin kerja dengan kinerja karyawan pada PT Bino Mitra Sejati. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif, sampel dalam penelitian ini sebanyak 30 orang karyawan bagian logistik PT Bino Mitra Sejati dengan metode penelitian explanatory survey, metode penarikan sampel non probability sampling dengan menggunakan sampling jenuh. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner, buku dan juga melalui penelitian-penelitian terdahulu yang berkaitan dengan Disiplin Kerja dan Kinerja Karyawan. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang positif antara disiplin kerja dengan kinerja karyawan, diperoleh nilai R Square sebesar 0,832. Hal ini menunjukkan bahwa variabel disiplin kerja mempunyai kontribusi sebesar 69,22% terhadap variabel terikat (Y). Dan sisanya 30,78% dijelaskan oleh faktor lain di luar variabel kinerja karyawan pada penelitian ini, nilai ttabel (5,085 > 2,048) atau dapat dilihat dari nilai signifikansi yaitu 0,003 < 0,05 yang artinya Ho ditolak dan Hα diterima, jadi dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang positif antara disiplin kerja dengan kinerja karyawan pada PT Bino Mitra Sejati. Disiplin Kerja pada Kinerja Karyawan PT Bino Mitra Sejati relatif cukup baik dimana skor rata-rata empirik sebesar 56,87 dan skor rata-rata teoritik sebesar 45, dimana skor rata-rata empirik lebih besar dibandingkan dengan skor rata-rata teoritik dengan nilai 56,87 > 45. Kata kunci : Disiplin Kerja, Kinerja Karyawan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen > Manajemen sumber daya manusia
Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK
Date Deposited: 12 Sep 2024 06:43
Last Modified: 12 Sep 2024 06:43
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/8136

Actions (login required)

View Item View Item