Rina Anggraini, Fitria and Situmorang, Monang and Widyowati, Mutiara Puspa (2024) Pengaruh Economic Value Added, Market Value Added dan Earnings Per Share Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2022. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.
![]() |
Text
2024 Fitria Rina Anggraini 022119138 LENGKAP (1).pdf Download (2MB) |
Abstract
FITRIA RINA ANGGRAINI. 022119138. Pengaruh Economic Value Added, Market Value Added dan Earnings Per Share Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2022. Di bawah bimbingan: MONANG SITUMORANG dan MUTIARA PUSPA WIDYOWATI. 2024. Harga saham merupakan salah satu indikator pengelolaan perusahaan. Jika harga saham yang tinggi dapat dipertahankan maka kepercayaan investor atau calon investor terhadap perusahaan juga semakin tinggi, dan hal ini dapat menaikkan nilai perusahaan. Sebaliknya, jika harga saham mengalami penurunan terus menerus berarti dapat menurunkan nilai perusahaan dimata investor atau calon investor. Bagi calon investor yang rasional, keputusan investasi dalam suatu saham harus didahului oleh suatu proses analisis terhadap variabel yang diperkirakan akan mempengaruhi harga suatu saham. Hal ini disebabkan oleh sifat saham yang sangat peka terhadap perubahan-perubahan yang terjadi baik perubahan kondisi pasar uang, kinerja keuangan maupun sitasi politik dalam negeri. Faktor-faktor yang mempengaruhi harga saham diantaranya economic value added, market value added dan earnings per share. Tujuan dari penelitian ini untuk menguji pengaruh economic value added, market value added dan earnings per share terhadap harga saham. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan menggunakan sampel sebanyak 22 perusahaan dari populasi 93 perusahaan. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah verifikatif dengan metode penelitian explanatory survey. Data diuji dengan menggunakan SPSS versi 26, metode statistik uji analisis deskriptif meliputi nilai minimum, maksimum, mean, standar deviasi, dan jumlah data penelitian, uji asumsi klasik dengan uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi, uji hipotesis yaitu regresi linear berganda serta uji koefisien uji t, uji f dan R square. Pengujian secara parsial dengan uji t mendapatkan hasil economic value added berpengaruh negatif terhadap harga saham, market value added berpengaruh positif terhadap harga saham dan earnings per share berpengaruh positif terhadap harga saham. Hasil pengujian secara simultan atau uji F yaitu economic value added, market value added dan earnings per share secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Kata kunci: economic value added, market value added, earnings per share, harga saham.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen > Manajemen keuangan Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK |
Date Deposited: | 22 Feb 2025 02:14 |
Last Modified: | 22 Feb 2025 02:14 |
URI: | http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/9020 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |