Maulana, Erlangga and Haq, Akhsanul and Alipudin, Asep (2024) Analisis Rasio Likuiditas, Rasio Solvabiltas, Dan Rasio Profitabilitas Dalam Mengukur Kinerja Keuangan Pada Pt. Bumi Resources Tbk. Periode 2018 – 2022. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.
![]() |
Text
2024 ERLANGGA MAULANA 022119048 ABSTRAK.pdf Download (224kB) |
![]() |
Text
2024 ERLANGGA MAULANA 022119048 DAFTAR ISI.pdf Download (445kB) |
![]() |
Text
2024 ERLANGGA MAULANA 022119048 BAB 1.pdf Download (522kB) |
![]() |
Text
2024 ERLANGGA MAULANA 022119048 BAB 2.pdf Download (755kB) |
![]() |
Text
2024 ERLANGGA MAULANA 022119048 BAB 3.pdf Download (472kB) |
Abstract
Erlangga Maulana. 022119048. Analisis Rasio Likuiditas, Rasio Solvabiltas, Dan Rasio Profitabilitas Dalam Mengukur Kinerja Keuangan Pada Pt. Bumi Resources Tbk. Periode 2018 – 2022. Di bawah bimbingan: AKHSANUL HAQ dan ASEP ALIPUDIN. 2022. Kinerja keuangan merupakan suatu gambaran tentang kondisi keuangan suatu perusahaan yang dianalisis dengan alat-alat analisis keuangan, sehingga dapat diketahui mengenai baik buruknya keadaan keuangan suatu perusahaan yang mencerminkan pres tasi kerja dalam periode tertentu.. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis kinerja keuangan pada PT Bumi resources Tbk dengan menggunakan analisis rasio likuiditas rasio solvabiliats dan rasio profitabilitas, serta membandingkan dengan kinerja keuangan PT Atlas resources Tbk, PT TBS Energy Utama Tbk dan PT Delta dunia makmur Tbk. Penelitian ini dilakukan pada PT Bumi resources Tbk yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Deskriptif kuantitatif yaitu mengumpulkan, mengolah, dan menginterpretasikan data numerik untuk memperoleh gambaran yang jelas mengenai keadaan yang diteliti. Dalam penelitian ini peneliti memperoleh data berupa laporan keuangan perusahaan dianalisis dengan menggunakan rasio likuiditas, rasio solvabilitas dan rasio profitabilitas kemudian ditarik kesimpulan mengenai kinerja keuangan perusahaan PT Bumi resources Tbk periode 2018-2022. Berdasarkan hasil penelitian rasio likuditas perusahaan dalam keadaan kurang baik, rasio solvabilitas perusahaan dalam keadaan fluktuasi terjadi penurunan yang signifikan pada tahun 2020 hal ini terjadi karena tinggi nya hutang perusahaan pada tahun tersebut dan menurun nya aset dan modal yang ada pada perusahaan., rasio profitabilitas perusahaan dalam keadaan fluktuasi terjadi penurunan yang signifikan pada tahun 2020 hal ini terjadi karena laba yang dihasilkan perusahaan pada tahun tersebut sangat menurun atau bahkan mengalami kerugian. Hal ini menunjukkan pada tahun ini perusahaan kurang efisien dalam mengelola aset dan modalnya untuk menghasilkan laba serta kurangnya strategi penjualan yang dilakukan perusahaan pada tahun tersebut Kata kunci: Kinerja Keuangan, Laporan Keuangan
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi > Akuntansi keuangan Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | PERPUSTAKAAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNPAK |
Date Deposited: | 25 Apr 2025 06:35 |
Last Modified: | 25 Apr 2025 06:35 |
URI: | http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/9538 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |