relation: http://eprints.unpak.ac.id/2049/ title: Pengaruh Aset Pajak Tangguhan dan Beban Pajak Tangguhan terhadap Profitabilitas pada Perusahaan Sub Sektor Otomotif dan Komponen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode creator: MUHAMMAD, DIMAS AULIA creator: HARDIYANTO, ARIEF TRI creator: BUDIANTI, WIWIK subject: Perpajakan subject: Akuntansi description: DIMAS AULIA MUHAMMAD. 022114329. Pengaruh Aset Pajak Tangguhan dan Beban Pajak Tangguhan terhadap Profitabilitas pada Perusahaan Sub Sektor Otomotif dan Komponen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode. Di bawah bimbingan ARIEF TRI HARDIYANTO dan WIWIK BUDIANTI. 2021. Profitabilitas adalah kemampuan perusahaan dalam memperoleh laba. Return on assets merupakan salah satu rasio profitabilitas yang menunjukkan hasil (return) atas jumlah aktiva yang digunakan dalam perusahaan. Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi nilai return on assets diantaranya aset pajak tangguhan, beban pajak tangguhan, total aset, laba bersih, perbedaan temporer yang dapat dikurangkan, dan perbedaan temporer kena pajak sebagai komponen yang berpengaruh kepada peningkatan kinerja perusahaan sehingga para investor tertarik untuk berinvestasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuktikan aset pajak tangguhan secara parsial berpengaruh atau tidaknya terhadap profitabilitas pada perusahaan sub sektor otomotif dan komponen yang terdaftar di BEI tahun 2015-2019; untuk membuktikan beban pajak tangguhan secara parsial berpengaruh atau tidaknya terhadap profitabilitas pada perusahaan sub sektor otomotif dan komponen yang terdaftar di BEI tahun 2015-2019; dan untuk membuktikan aset pajak tangguhan dan beban pajak tangguhan secara simultan berpengaruh atau tidaknya terhadap profitabilitas pada perusahaan sub sektor otomotif dan komponen yang terdaftar di BEI tahun 2015-2019. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode analisis regresi linear berganda. Data diuji dengan menggunakan uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi; serta uji hipotesis yang meliputi analisis determinasi, uji parsial (uji t), uji simultan (uji F). Pengujian secara parsial dengan uji t mendapatkan hasil aset pajak tangguhan tidak berpengaruh terhadap return on assets, beban pajak tangguhan berpengaruh terhadap retun on assets, dan hasil pengujian secara simultan dengan uji F yaitu aset pajak tangguhan dan beban pajak tangguhan secara bersama-sama berpengaruh terhadap return on assets. Kata kunci: Aset pajak tangguhan, beban pajak tangguhan, profitabilitas, return on assets date: 2021-10-26 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: en identifier: http://eprints.unpak.ac.id/2049/1/DONE2021%20Dimas%20Aulia%20Muhammad%20022114329.pdf identifier: MUHAMMAD, DIMAS AULIA and HARDIYANTO, ARIEF TRI and BUDIANTI, WIWIK (2021) Pengaruh Aset Pajak Tangguhan dan Beban Pajak Tangguhan terhadap Profitabilitas pada Perusahaan Sub Sektor Otomotif dan Komponen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.