relation: http://eprints.unpak.ac.id/2768/ title: Hubungan Motivasi Kerja Dengan Kinerja Karyawan PT. Telkom Indonesia Kantor Cabang Depok creator: Syafi’i, Muhamad creator: Muharam, Hari creator: Herman, Herman subject: Manajemen sumber daya manusia subject: Manajemen description: Muhamad Syafi’I 021114060. Hubungan Motivasi Kerja Dengan Kinerja Karyawan PT. Telkom Indonesia Kantor Cabang Depok. Di bawah bimbingan bapak Hari Muharam dan bapak Herman. 2019. Latar belakang masalah yang terjadi dapat dilihat pada tabel 3 tentang daftar kinerja karyawan menunjukan bahwa adanya penurunan nilai kinerja pada tahun 2016. Namun pada praktiknya banyak keluhan pelanggan kepada perusahaan di akibatkan karyawan yang lalai dalam memberikan pelayanan. Tujuan penelitian ini ditunjukan untuk mengetahui hubungan antara motivasi kerja dengan kinerja karyawan pada PT. Telkom Indonesia kantor cabang Depok. Metode penelitian mengenai hubungan antara motivasi kerja dengan kinerja karyawan PT. Telkom Indonesia dilakukan pada Jl. Arif Rahman Hakim No. 100, Beji, Kota Depok dengan menggunakan data primer dan data sekunder dengan jumlah responden sebanyak 60 responden, metode penarikan sampling yang digunakan adalah metode populasi yaitu 60 orang, metode analisis yang digunakan adalah deskriptif statistik. Unit analisis yang digunakan koefisien pearson atau product moment, koefisien determinasi (R2 ), dan uji hipotesis (Uji t). Hasil penelitian ini terdapat hubungan yang lemah antara motivasi kerja dengan kinerja karyawan dilihat dari hasil uji tabel interprestasi hasil koefisien korelasi. Kata Kunci : motivasi kerja dengan kinerja karyawan date: 2019-01-25 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: en identifier: http://eprints.unpak.ac.id/2768/1/Skripsi%20Fix%20%283%29.pdf identifier: Syafi’i, Muhamad and Muharam, Hari and Herman, Herman (2019) Hubungan Motivasi Kerja Dengan Kinerja Karyawan PT. Telkom Indonesia Kantor Cabang Depok. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.