%I Universitas Pakuan %T ANALISIS GAYA BELAJAR PESERTA DIDIK BERPRESTASI ATLET TAEKWONDO Penelitian Kualitatif Studi Kasus pada Peserta Didik Kelas V Sekolah Dasar Islam Plus Daarul Jannah Cibinong Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2020/2021 %L eprintsunpak3380 %A Yumsah Zuhrufa Azharini %A Tatang Muhajang %A Irvan Permana %D 2020 %X Yumsah Zuhrufa Azharini, 037116036. Analisis Gaya Belajar Peserta Didik Berprestasi Atlet Taekwondo. Skripsi Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pakuan Bogor, 2020. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Gaya Belajar Peserta Didik Berprestasi Atlet Taekwondo. Bertempat di Sekolah Dasar Islam Plus Daarul Jannah Cibinong dilaksanakan pada Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2020/2021. Jenis penelitian ini merupalan penelitian kualitatif studi kasus. Subjek dalam penelitian ini yaitu seorang anak berprestasi dalam bidang olahraga Taekwondo. Pada pelaksanaanya Teknik pengumpulan dan perekaman data yang digunakan peneliti yakni secara triangulasi gabungan informasi antara hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data meliputi reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Hasil penelitian berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa gaya belajar peserta didik berprestasi atlet taekwondo menggunakan gaya belajar audio dan kinsestetik namun memiliki kecenderungan gaya belajar audio terutama ketika belajar di rumah yang dilakukan secara online untuk menyerap informasi terutama dalam hal mendengar. Kemampuan awal peserta didik membaca hafalan surat pendek membaca dengan lancar dan lantang. Peserta didik merasa terganggu pada saat belajar online melalui aplikasi Microsoft team saat teman-temannya saling membuat suara gaduh dan membuat peserta didik konsentrasinya terganggu. Kata kunci: Gaya Belajar dan Taekwondo