TY - THES EP - 119 A1 - Yanti, Nopi A1 - Sunarta, Ketut A1 - Chaidir, Chaidir TI - Pengaruh Current Ratio, Debt to Total Assets Ratio, Return On Assets, Total Asset Turnover dan Earning Per Share Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Sub Sektor Kimia yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2014-2018. ID - eprintsunpak3451 M1 - Skripsi UR - http://eprints.unpak.ac.id/3451/ Y1 - 2020/04/28/ AV - restricted PB - Universitas Pakuan N2 - Nopi Yanti. 021116073. Pengaruh Current Ratio, Debt to Total Assets Ratio, Return On Assets, Total Asset Turnover dan Earning Per Share Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Sub Sektor Kimia yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2014-2018. Dibawah bimbingan Ketut Sunarta dan Chaidir. 2020. Perusahaan di bidang sub sektor kimia di Indonesia terus berkembang. Hampir semua barang dalam kehidupan sehari hari merupakan produk industri dasar dan kimia. Ditahun mendatang sub sektor kimia akan berkembang baik dilihat dari keperluan masyarakat akan barang olahan yang dihasilkan sub sektor kimia ini dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari. Tetapi fenomena mengenai sub sektor kimia tidak tercermin dalam pasar bursa dengan menunjukkan bahwa banyak faktor yang mempengaruhi harga saham jika dibeli oleh para investor, yaitu seperti faktor kinerja keuangan perusahaan. Pada penelitian ini variabel yang digunakan dalam kinerja keuangan yaitu Current Ratio, Debt to Total Assets Ratio, Return on Assets, Total Asset Turnover dan Earning Per Share. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui perkembangan Current Ratio, Debt To Total Assets Ratio, Return On Assets, Total Assets Turnover dan Earning Per Share pada perusahaan sub sektor kimia di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2018. (2) untuk mengetahui Current Ratio, Debt To Total Assets Ratio, Return On Assets, Total Assets Turnover dan Earning Per Share secara parsial berpengaruh terhadap Harga Saham pada perusahaan sub sektor kimia di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2018. (3) untuk mengetahui Current Ratio, Debt To Total Assets Ratio, Return On Assets, Total Assets Turnover dan Earning Per Share secara simultan berpengaruh terhadap Harga Saham pada perusahaan sub sektor kimia di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2018. Penelitian mengenai pengaruh Current Ratio, Debt to Total Assets Ratio, Return on Assets, Total Asset Turnover dan Earning Per Share terhadap Harga Saham merupakan penelitian verifikatif dengan metode explanatory survey. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan industri kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2018. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang bersifat kuantitatif. Penentuan sampel dengan metode purposive sampling, sehingga diperoleh 7 perusahaan yang dijadikan sampel dalam penelitian. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis regresi data panel dengan menggunakan aplikasi eviews 9. Pengujian secara parsial dengan uji t mendapatkan hasil Current Ratio tidak berpengaruh negatif terhadap Harga Saham. Debt to Total Assets Ratio berpengaruh negatif terhadap Harga Saham. Return On Assets berpengaruh negatif terhadap Harga Saham, Total Asset Turnover tidak berpengaruh positif terhadap Harga Saham dan Earning Per Share berpengaruh positif terhadap Harga Saham. Hasil pengujian secara simultan dengan uji F yaitu Current Ratio, Debt to Total Assets Ratio, Return On Assets, Total Assets Turnover dan Earning Per Share berpengaruh terhadap Harga Saham. Nilai dari Adjusted R-Square sebesar 0,826271 berpengaruh terhadap Harga Saham, hal ini berarti variabel kinerja keuangan memberikan kontribusi sebesar 82,62 % terhadap Harga Saham dan sisanya 17,38 % dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian ini. Kata Kunci : Current Ratio, Debt to Total Assets Ratio, Return On Assets, Total Asset Turnover, Earning Per Share dan Harga Saham. ER -