%A Luthfi Putra Mauludy %A Prihastuti Harsani %A Boldson H.S %I Universitas Pakuan %D 2021 %X Abstrak Kegiatan memaksimalkan mesin pencarian (Search Engine) e-journal sangat penting dilakukan, agar pengguna dalam melakukan pencarian e-journal yang relevan dapat berjalan dengan lancar. Namun pengguna menemukan kendala dalam melakukan pencariannya yaitu harus mencari secara manual di suatu perpustakaan untuk menemukan atau mencari sebuah referensi yang relevan. Tentunya proses pencarian yang dilakukan kurang efektif dan efisien serta memerlukan waktu tidak sedikit. Untuk itu dibuat suatu aplikasi pencarian yang dapat digunakan untuk melakukan pencarian berbasis web dengan menerapkan Sistem Temu Kembali Informasi menggunakan metode Latent Semantic Indexing (LSI) dengan pendekatan Singular Value Decomposisition (SVD) karena mampu mengelompokkan hasil pencarian e-journal sesuai dengan topik yang terkait. Dengan memanfaatkan metode Latent Semantic Indexing (LSI) dengan pendekatan Singular Value Decomposisition (SVD) dan interface yang dirancang untuk web, aplikasi pencarian e-journal dapat mempermudah pengguna untuk menemukan e-journal yang relevan terhadap kata kunci yang dimasukkan. Kata kunci: Mesin Pencarian; E-Journal; Latent Semantic Indexing (LSI) %L eprintsunpak3857 %T SISTEM TEMU KEMBALI INFORMASI MENGGUNAKAN METODE LATENT SEMANTIC INDEXING PADA APLIKASI PENCARIAN E-JOURNAL ILMU KOMPUTER BERBAHASA INDONESIA