%0 Thesis %9 Skripsi %A MASROFAH, FAUZIAH %A Hidayat, Rais %A Mulyawati, Yuli %A Universitas Pakuan, %A Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, %A PGSD, %B Pendidikan Guru Sekolah Dasar %D 2017 %F eprintsunpak:4948 %I Universitas Pakuan %T PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE SCRAMBLE Studi ini dengan Pendekatan Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa Kelas V Sekolah Dasar Negeri Cilendek 1 Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor Semester Genap Tahun Pelajaran 2016/2017 %U http://eprints.unpak.ac.id/4948/ %X Fauziah Masropah, 037113006. Peningkatan Hasil Belajar Pendidikan Kewarganegaraan Melalui Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Scramble pada siswa kelas V Sekolah Dasar Negeri Cilendek 1 Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pakuan Bogor, 2017. Penelitian ini dengan menggunakan desain Penelitian Tindakan Kelas, dilaksanakan secara kolaboratif dan 2 siklus. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan pada siswa kelas V melalui penerpan model pembelajaran kooperatif tipe scramble. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas V Sekolah Dasar yang terdiri dari 31 siswa, dengan komposisi perempuan 16 siswa dan laki-laki 15 siswa. Pelaksanaan penelitian ini dilakukan pada semester genap Tahun Pelajaran 2016/2017. Hasil peneltian menunjukan bahwa nilai peningkatan proses pelaksanaan pembelajaran pada siklus pertama memperoleh nilai sebesar 75%, sedangkan pada siklus kedua memperoleh nilai 89%. Begitu pula dengan hasil observasi perilaku siswa menunjukan adanya peningkatan aktivitas perilaku siswa dengan memperoleh nilai pada siklus pertama yaitu 69, sedangkan siklus kedua memperoleh nilai 85. Dan rata-rata ketuntasan hasil belajar siswa pada siklus pertama sebanyak 13 siswa atau 41,9% yang tuntas, sedangkan siklus kedua 27 siswa atau 87,1% yang tuntas. Penelitian ini berkesimpulan bahwa Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Scramble dapat meningkatkan Hasil Belajar pada mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan pada siswa kelas V Sekolah Dasar Negeri Cilendek 1 Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor. Selain itu, model pembelajaran ini dapat meningkatkan kinerja guru dan perilaku siswa dalam proses pembelajaran. Kata Kunci: Hasil Belajar, Pendidikan Kewarganegaraan, Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Scramble