relation: http://eprints.unpak.ac.id/5015/ title: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN ALAM MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF GROUP INVESTIGATION Studi ini dengan Pendekatan Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa Kelas IV A Sekolah Dasar Negeri Kotabatu 01Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor Semester GenapTahun Pelajaran 2017/2018 creator: Shafitri, Siti Elfrida creator: Sukmanasa, Elly creator: Windiyani, Tustiyana subject: PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR description: Siti Elfrida Shafitri,037114375, Peningkatan Hasil Belajar Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Group Investigation. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pakuan Bogor 2018. Penelitian ini dengan desain dan model Penelitian Tindakan Kelas (PTK)dilaksanakan secara kolaboratif dan tiga siklus. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan perbaikan kualitas proses pembelajaran dan hasil belajar mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam pada siswa kelas IV dengan pendekatan pembelajaran kooperatif melalui model pembelajaran Group Investigation. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV Sekolah Dasar Negeri Kotabatu 01 yang terdiri dari 42 siswa, dengan komposisi perempuan 23 siswa dan laki-laki 19 siswa. Penelitian dilaksanakan pada semester genap tahun pelajaran 2017/2018. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada hasil belajar aspek perbaikan proses pembelajaran yaitu pada siklus I memperoleh rata-rata 72 dan meningkat pada siklus II menjadi 76,85 dan terus meningkat pada siklus III menjadi 87,42 termasuk dalam interpretasi sangat baik dengan indikator keberhasilan sebesar 81. Hasil belajar aspek sikap siklus I mencapai hasil 70,42 sedangkan siklus II mencapai ketuntasan hasil 77,37 selanjutnya siklus III meningkat menjadi 87,1 yang artinya penelitian berhasil dengan indikator keberhasilan sebesar 81.Pada hasil belajar aspek keterampilan siklus I mencapai hasil 73,32, sedangkan siklus II mencapai hasil ketuntasan 80,56 dan selanjutnya pada siklus III meningkat menjadi 86,7 dengan indikator keberhasilan sebesar 81.Hasil belajar aspek pengetahuan siklus I mencapai ketuntasan hasil 40,5% sedangkan pada siklus II mencapai ketuntasan hasil 66,7% dan selanjutnya pada siklus III mencapai ketuntasan hasil 88,1% yang artinya penelitian berhasil dan tuntas dengan indikator keberhasilan sebesar 85% dan Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) sebesar 75.Berdasarkan hasil penelitian di atas dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif Group Investigation dapat memperbaiki proses pembelajaran dan untukmeningkatkan hasil belajar mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam pada siswa kelas IV Sekolah Dasar Negeri Kotabatu 01 Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor Semester Genap Tahun Pelajaran 2017/2018. Kata kunci: Hasil Belajar, Model Pembelajaran Kooperatif Group Investigation,Ilmu Pengetahuan Alam date: 2018-07-12 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: http://eprints.unpak.ac.id/5015/1/2018%20PGSD%20Siti%20Elfrida%20Shafitri%20%282%29.pdf identifier: Shafitri, Siti Elfrida and Sukmanasa, Elly and Windiyani, Tustiyana (2018) PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN ALAM MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF GROUP INVESTIGATION Studi ini dengan Pendekatan Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa Kelas IV A Sekolah Dasar Negeri Kotabatu 01Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor Semester GenapTahun Pelajaran 2017/2018. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.