%0 Thesis %9 Skripsi %A Krisnafani., Dede %A Supriyanto, Joko %A Kohar, Abdul %A Universitas Pakuan, %A Fakultas Ekonomi dan Bisnis, %A Program Studi Akuntansi, %B Program Studi Akuntansi %D 2022 %F eprintsunpak:5409 %I Universitas Pakuan %P 79 %T Pengaruh Inflasi Dan Pertumbuhan Ekonomi Terhadap Penerimaan Pajak Pertambahan Nilai (Studi Pada Kantor Wilayah DJP Jawa Barat III) %U http://eprints.unpak.ac.id/5409/ %X DEDE KRISNAFANI. 022116226. Pengaruh Inflasi Dan Pertumbuhan Ekonomi Terhadap Penerimaan Pajak Pertambahan Nilai (Studi Pada Kantor Wilayah DJP Jawa Barat III). Di bawah bimbingan: JOKO SUPRIYANTO dan ABDUL KOHAR. 2022. Pajak Pertambahan Nilai merupakan pajak atas konsumsi barang dan jasa di dalam daerah yang dikenakan bertingkat di setiap jalur produksi dan distribusi. Kegiatan konsumsi bagi negara berkembang seperti Indonesia merupakan salah satu kegiatan ekonomi utama yang dilakukan, semakin bertambah kegiatan konsumsi masyarakat akan berpengaruh kepada jumlah penerimaan PPN. Komponen variabel ekonomi makro yang berperan dalam hal ini seperti tingkat inflasi dan pertumbuhan ekonomi. Tujuan dari penelitian untuk mengetahui bagaimana pengaruh inflasi dan pertumbuhan ekonomi terhadap penerimaan PPN di Kanwil DJP Jawa Barat III pada periode 2017-2019. Penelitian dilakukan di Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Jawa Barat IIIdengan metode observasi langsung, dokumentasi dan studi kepustakaan. Pengambilan sampel yang digunakan adalah nonprobability sampling di mana penelitian yang dilakukan berupa studi time series selama 3 tahun dengan unit data bulanan. Data diuji dengan menggunakan SPSS versi 25. Metodepengolahan dan analisis data yang digunakanadalahuji asumsi klasik, uji regresi linear berganda, dan uji hipotesis. Pengujian secara parsial mendapatkan hasil Inflasi tidak berpengaruh terhadap Penerimaan PPN karena Perusahaan penyedia barang dan jasa akan menekan biaya produksi, biaya operasional dan biaya pemasaran. Sehingga harga barang dan jasa akan tetap stabil dan tidak mengurangi penjualan. Sementara Pertumbuhan Ekonomi berpengaruh terhadap Penerimaan PPN karena tingginya aktivitas perdagangan barang dan jasa yang terjadi pada saat perekonomian dalam kondisi pertumbuhan ekonomi yang baik berdampak pada penerimaan di sektor perpajakan salah satunya penerimaan PPN. Hasil pengujian secara simultan dapat diketahui bahwa Inflasi dan Pertumbuhan Ekonomi berpengaruh secara signfikan terhadap Penerimaan PPN. Kata kunci: inflasi, pertumbuhan ekonomi, penerimaan PPN