relation: http://eprints.unpak.ac.id/5855/ title: Penerapan Quality Control Yang Tepat pada PT. PHC Indonesia. creator: Raflisyah, Muhammad creator: Rully, Tutus creator: Patra, Eka subject: Manajemen operasi subject: Manajemen description: MUHAMMAD RAFLISYAH 021118432, Penerapan Quality Control Yang Tepat pada PT. PHC Indonesia. Dibawah bimbingan Tutus Rully, SE., MM. dan Eka Patra, SE., MM. 2022 Perkembangan teknologi saat ini semakin pesat, khususnya di bidang industri, industri alat kesehatan merupakan salah satu kemajuan teknologi yang sangat luar biasa. Meningkatnya keperluan masyarakat dalam menggunakan alat kesehatan untuk dapat Mendiagnosis penyakit tertentu pada pasien, Merawat dan menyembuhkan penyakit, Mendukung dan mempertahankan hidup pasien, Membentuk struktur dan memperbaiki fungsi jaringan tubuh, membuat permintaan terhadap alat kesehatan meningkat Telah terjadinya wabah COVID-19 di Indonesia yang masuk di Indonesia pada tanggal 2 maret 2020. Awalnya Indonesia yang mengandalkan Ventilator buatan luar negri, karna kuranganya Alkes Ventilator maka dari itu tercipta Vent-I karya anak bangsa yang dibuat oleh Tim ITB, Unpad, dan Salman ITB dan diproduksi oleh PT. PHC Indonesia dan disebarkan kebeberapa provinsi di Indonesia Jenis penelitian yang di ambil adalah Deskriptif (Eksprolatif) dan juga menggunakan metode penelitan sejarah dari suatu perusahaan metode, dengan menggunakan metode penelitian yaitu Statistical Quality Control (SQC) dengan mengelola data-data yang diperoleh dari hasil wawancara dengan Bapak Imam Pramudya sekalu Human Resouces Manager. Pengumpulan data menggunakan dilakukan melalui Wawancara, Observasi, Dokumentasi terhadap perusahaan. Dengan menggunakan metode analisis Check Sheet, P-chart, Diagram Sebab – Akibat, Metode Kayzen Berdasarkan hasil analisis bahwasannya produk yang rusak pada PT. PHC Indonesia masih dalam kategori aman dikarnakan hasil angka analisis tidak ada yang melewati angka standar mutu yang ditentukan perusahaan, dengan Central Line (CL) sebesar 0,0009, Upper Control Limit (UCL) sub-grub 1 sebesar 0,00784053 sub-grub 2 sebesar 0,00259044, Sub-grup 3 sebesar 0,00335659, sub-grub 4 sebesar 0,00256563, sub-grub 5 sebesar 0,00346504 dan, sub-grub 6 sebesar 0,00321351, lalu ada Lower Control Limit (LCL) sub-grub 1sebesar -0,00604053, sub-grub 2 sebesar -0,00079044, sub-grub 3 sebesar - 0,00155659, sub-grub 4 sebesar -0,00076563, sub-grub 5 sebesar -0,00166504 dan, sub-grub 5 sebesar - 0,00141351, namun masih ada yang mendekati batas standar mutu yang ditentukan oleh perusahaan. Dengan demikian apabila hal ini sering terjadi ketika mendapat pesanan bari dari kustomer baru, akan mengakibatkan kerugian yang akan dialami oleh perusahaan karna terjadi pemborosan biaya produksi, maka dari itu perusahaan harus menentukan metode Quality Control yang tepat guna membantu pengendalian kualitas produk dan mengurangi bahkan menghilangkan produk yang rusak Kata Kunci : Penerapan Quality Control Yang Tepat, PT. PHC Indonesia date: 2022-07-29 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: en identifier: http://eprints.unpak.ac.id/5855/1/2022%20M%20Raflisyah%20021118432.pdf identifier: Raflisyah, Muhammad and Rully, Tutus and Patra, Eka (2022) Penerapan Quality Control Yang Tepat pada PT. PHC Indonesia. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.