%0 Thesis %9 Skripsi %A Herlani, Fachrine %A Universitas Pakuan, %A Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, %A Pendidikan Biologi, %B Pendidikan Biologi %D 2019 %F eprintsunpak:6186 %I Universitas Pakuan %T ANALISIS SEQUENTIAL EXPLANATORY TENTANG PERILAKU TANGGUNG JAWAB LINGKUNGAN DITINJAU DARI KECERDASAN NATURALIS %U http://eprints.unpak.ac.id/6186/ %X ABSTRAK FACHRINE HERLANI. 036115028. Analisis Sequential Explanatory Tentang Perilaku Tanggung Jawab Lingkungan Ditinjau dari Kecerdasan Naturalis. Skripsi. Universitas Pakuan. Bogor. Dibawah bimbingan Dr. H. Oding Sunardi, M.Pd., dan Rita Istiana, S.Si., M.Pd. Penelitian ini merupakan penelitian kombinasi Sequential Explanatory kuantitatif-kualitatif. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan informasi mengenai hubungan antara kecerdasan naturalis dengan perilaku tanggung jawab lingkungan. Penelitian ini dilaksanankan pada bulan Februari-Agustus 2019. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI MIPA MAN Kota Bogor tahun ajaran 2019/2020 dengan sampel sebanyak 209 responden. Data penelitian kuantitatif diperoleh menggunakan kuisioner dengan skala Likert untuk kedua variabel. Data penelitian kualitatif diperoleh menggunakan wawancara dan observasi. Analisis data kuantitatif menggunakan perhitungan statistik deskriptif, uji prasyarat berupa uji normalitas menggunakan uji Liliefors dan uji homogenitas menggunakan uji Bartlett. Analisis data kualitatif dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengujian hipotesis data menggunakan uji korelasi dengan rumus Product Moment Pearson. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif antara kecerdasan naturalis dengan perilaku tanggung jawab lingkungan dengan persamaan regresi Ŷ = 20,331 + 0,7524X. Nilai koefisien korelasi (r) = 0,66 dan koefisien determinasi (r²) = 43,56% dengan nilai interpretasinya kuat. Nilai r² mengandung arti bahwa 43,56% perilaku tanggung jawab lingkungan dipengaruhi oleh kecerdasan naturalis dan 56,44% dipengaruhi oleh faktor lain. Kata Kunci: Kecerdasan Naturalis, Perilaku Tanggung Jawab Lingkungan, Sequential Explanatory