%A Irma Julietta Aulia Sari %A Towaf Totok Irawan %A Dewi Maharani Purbasari %D 2023 %L eprintsunpak6711 %X IRMA JULIETTA AULIA SARI. 021119166 . Pengaruh Cha Eun Woo Sebagai Brand Ambassador Terhadap Brand Image MS Glow. Di bawah bimbingan : TOWAF TOTOK IRAWAN dan DEWI MAHARANI PURBASARI. 2023. Penggunaan brand ambassador merupakan strategi pemasaran untuk membangun brand image suatu perusahaan agar mendapatkan citra terbaik, meningkatkan reputasi dan menjadi produk yang dinilai paling unggul oleh masyarakat. Perusahaan skincare lokal banyak memilih brand ambassador asal luar negeri tak terkecuali Korea Selatan yang identik dengan kulit cerah dan sehat. Selain kualitas, konsumen menjadikan brand image sebagai pedoman untuk mencoba dan mengkonsumsi suatu produk atau jasa. Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah brand ambassador berpengaruh terhadap brand image. Jenis penelitian ini yaitu asosiatif kausal dengan pendekatan kuantitatif. Responden pada penelitian ini adalah mahasiswa-mahasiswi FEB Universitas Pakuan Angkatan 2019 yang mengetahui Cha Eun Woo sebagai brand ambassador dan mengetahui kolaborasinya dengan brand MS Glow. Penentuan sampel menggunakan metode non probability sampling dengan teknik purposive sampling dan didapat sebanyak 84 responden. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linier sederhana yang menghasilkan pengaruh signifikan (0,003 < 0,05), positif (0,365) dan persamaan regresi yang diperoleh yaitu Y = 33,692 + 0,365X. Cha Eun Woo memiliki pengaruh sebesar 10,5% terhadap brand image MS Glow sedangkan 89,5% dipengaruhi oleh faktor lain. Kata kunci : Brand Ambassador, Brand Image, MS Glow %I Universitas Pakuan %T Pengaruh Cha Eun Woo Sebagai Brand Ambassador Terhadap Brand Image MS Glow.