TY - THES N2 - ABSTRAK Kersen merupakan salah satu tumbuhan yang umumnya banyak ditemukan tumbuh di negara beriklim tropis seperti di Indonesia. Bagian tumbuhan ini yang banyak digunakan sebagai obat tradisional adalah daunnya yang dapat dimanfaatkan sebagai tanaman obat. Daun kersen (Muntingia calabura L.) berkhasiat sebagai obat batuk dan peluruh dahak. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan aktivitas antioksidan ekstrak etanol daun kersen hasil ekstraksi maserasi dan refluks, yaitu menggunakan metode 2,2-diphenyl-1-picrylhydrazyl (DPPH). Hasil pengujian aktivitas antioksidan ekstrak daun kersen secara maserasi diperoleh nilai IC50 yaitu 14,16 ppm, sedangkan pada ekstrak daun kersen secara refluks diperoleh nilai IC50 yaitu 13,56 ppm. Keduanya masuk dikategorikan sebagai antioksidan yang sangat kuat. Tetapi metode refluks merupakan metode ekstraksi yang lebih baik karena menghasilkan aktivitas antioksidan daun kersen lebih kuat. Kata Kunci : Antioksidan, daun kersen, ekstraksi metode maserasi dan refluks A1 - Febriyani, Levy A1 - Wardatun, Sri A1 - Sofihidayati, Trirakhma Y1 - 2019/08// UR - http://eprints.unpak.ac.id/798/ PB - Universitas Pakuan TI - PERBANDINGAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK ETANOL DAUN KERSEN (Muntingia calabura L.) HASIL EKSTRAKSI MASERASI DAN REFLUKS ID - eprintsunpak798 AV - none M1 - Skripsi ER -