%0 Thesis %9 Skripsi %A Nurlaila Wanti, Enina %A Rully, Tutus %A Armadi, Dion Achmad %A Universitas Pakuan, %A Fakultas Ekonomi dan Bisnis, %A Program Studi Manajemen, %B Program Studi Manajemen %D 2024 %F eprintsunpak:8635 %I Universitas Pakuan %P 113 %T Penerapan Metode Statistical Process Control (SPC) Sebagai Alat Bantu Pengendalian Untuk Perbaikan Kualitas Produk Defect Di PT. Capsugel Indonesia %U http://eprints.unpak.ac.id/8635/ %X ENINA NURLAILA WANTI. 021120381. Penerapan Metode Statistical Process Control (SPC) Sebagai Alat Bantu Pengendalian Untuk Perbaikan Kualitas Produk Defect Di PT. Capsugel Indonesia. Di bawah bimbingan : TUTUS RULLY dan DION ACHMAD ARMADI. 2024 Indonesia diperkirakan masih mempunyai pertumbuhan yang cukup tinggi di sektor farmasi, mengingat konsumsi obat per kapita Indonesia paling rendah di antara negara-negara ASEAN. Pengendalian kualitas merupakan elemen penting yang tidak dapat diabaikan dalam industri manufaktur Indonesia, yang mana sangat penting bagi pertumbuhan perekonomian negara. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis pengendalian kualitas yang dilakukan PT. Capsugel indonesia untuk meminimumkan produk defect pada PT. Capsugel Indonesia dengan menggunakan Metode Statistical Process Control (SPC), dan bertujuan menganalisis faktor apa saja yang mempengaruhi produk defect pada PT. Capsugel Indonesia. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif, dengan metode pengumpulan data wawancara dan observasi. Metode analisis yang digunakan dengan menggunakan metode Statistical Process Control dengan alat bantu P-Chart, diagram pareto, dan Fishbone Diagram. Berdasarkan hasil pengolahan data menunjukkan pengendalian kualitas pada PT.Capsugel Indonesia sudah dilakukan sesuai dengan prosedur yang ada pada perusahaan dengan melakukan pengendalian bahan baku, proses produksi dan produk jadi. Berdasarkan hasil analisis p-chart menunjukkan bahwa disetiap masing-masing jenis defect yang terjadi masih terdapat titik yang melebihi batas kendali atas dan bawah. Hasil analisis yang dilakukan dengan menggunakan diagram fishbone untuk mengetahui faktor faktor penyebab terjadinya produk defect, menunjukkan bahwa Secara keseluruhan ada 5 faktor yang menyebabkan produk defect yaitu: Mesin (machine), Metode (metode), manusia/tenaga kerja (man), pengukuran (measurement), dan lingkungan (evironment). Kata Kunci: Pengendalian Kualitas, Statistical Process Control, Fishbone Diagram