TY - THES PB - Universitas Pakuan AV - public Y1 - 2022/04/05/ M1 - Skripsi UR - http://eprints.unpak.ac.id/8653/ TI - Pengaruh Ketidakpuasan Konsumen dan Harga Terhadap Perpindahan Merek dari Smartphone Merek Samsung (Studi Kasus Pada Pengguna Smartphone di Erafone Megastore Plaza Jambu Dua Bogor). ID - eprintsunpak8653 EP - 101 A1 - Marisa Eliani, Ananda A1 - Hartini, Sri A1 - Prasetyo, Bayu Dwi N2 - ANANDA MARISA ELIANI. 021117270. Pengaruh Ketidakpuasan Konsumen dan Harga Terhadap Perpindahan Merek dari Smartphone Merek Samsung (Studi Kasus Pada Pengguna Smartphone di Erafone Megastore Plaza Jambu Dua Bogor). Di bawah bimbingan : HJ. SRI HARTINI dan BAYU DWI PRASETYO. 2022. Pada era digital sekarang media telekomunikasi menjadi semakin berkembang dengan keberadaan ponsel pintar atau smartphone. Di Indonesia sendiri perkembangan smartphone mengalami kemajuan yang sangat pesat, salah satunya adalah smartphone merek Samsung. Menurut data dari IDC pada tahun 2017 ? 2022 market share produk handphone tersebut di Indonesia menurun. Berdasarkan pra survey yang telah dilakukan oleh penulis bahwa konsumen merasa kurang puas dengan produk Samsung karena kualitas dan kinerjanya kurang baik. Harga yang ditawarkan smartphone tersebut relatif mahal dibandingkan smartphone merek yang lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ketidakpuasan konsumen dan harga terhadap perpindahan merek dari Smartphone Merek Samsung di Erafone Jambu Dua Bogor. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah pengguna smartphone yang sempat atau pernah menggunakan smartphone merek Samsung di Erafone Jambu Dua Bogor. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 100 sampel dengan menggunakan metode penarikan sampel yakni menggunakan non-probabylity sampling dengan menggunakan teknik sampling jenuh. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner yang sudah lulus uji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan syarat pengujiannya yakni uji asumsi klasik dan uji hipotesis dimana ada beberapa tahap pengujiannya yakni uji parsial (uji t) dan uji simultan (uji f) serta uji koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial menghasilkan nilai signifikansi 0,000 < dari 0,05 dari variabel Ketidakpuasan Konsumen (X1) sehingga berpengaruh terhadap variabel Perpindahan Merek (Y). Kemudian, variabel Harga (X2) secara parsial menghasilkan nilai signifikansi 0,000 < dari 0,05 artinya berpengaruh terhadap Perpindahan Merek (Y). Selain itu, secara simultan bahwa variabel Ketidakpuasan Konsumen (X1) dan Harga (X2) berpengaruh terhadap variabel Perpindahan Merek (Y) hal tersebut terbukti dari hasil pada nilai signifikansi senilai 0,000 < dari 0,05. Adapun nilai koefisien determinasi senilai 0,332 atau menunjukkan sebesar 33,2% Ketidakpuasan Konsumen dan Harga mempunyai pengaruh terhadap Perpindahan Merek dari smartphone Samsung di Erafone Jambu Dua Bogor. Dengan demikian hipotesis penelitian ini dapat diterima. Kata Kunci: Harga, Ketidakpuasan Konsumen, Perpindahan Merek ER -