%0 Thesis %9 Skripsi %A Wilda Astri, Anggraeni %A Universitas Pakuan, %A Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, %A Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, %B PBS. Indonesia %D 2023 %F eprintsunpak:9160 %I Universitas Pakuan %T Analisis Nilai Budaya dalam Film Mencuri Raden Saleh Karya Angga Dwimas Sasongko dan Implikasinya Terhadap Pembelajaran Bahasa Indonesia di SMA %U http://eprints.unpak.ac.id/9160/ %X Wilda Astri Anggraeni. 032119071. Analisis Nilai Budaya dalam Film Mencuri Raden Saleh Karya Angga Dwimas Sasongko dan Implikasinya terhadap Pembelajaran Bahasa Indonesia di SMA. Skripsi. Universitas Pakuan. Bogor. Di bawah bimbingan Wildan Fauzi Mubarock, M.Pd. dan Muhamad Firman Al-Fahad, M.Pd. Penelitian ini berfokus pada nilai budaya dan implikasi teori nilai budaya dalam film Mencuri Raden Saleh karya Angga Dwimas Sasongko dalam pembelajaran di SMA. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai budaya yang terdapat dalam film Mencuri Raden Saleh karya Angga Dwimas Sasongko dan implikasi teori nilai budaya dalam film Mencuri Raden Saleh karya Angga Dwimas Sasongko. Sesuai dengan objek penelitian ini, metode yang digunakan yaitu metode deskriptif kualitatif. Data dan sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu film Mencuri Raden Saleh karya Angga Dwimas Sasongko yang terindikasi adanya nilai budaya dalam film tersebut. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik menonton dan memahami secara berulang-ulang. Peneliti melakukan beberapa tahap dalam menganalisis data, yaitu mengkaji dan menganalisis data-data yang dipilih lalu diidentifikasi oleh peneliti. Setelah diidentifikasi, selanjutnya data diklasifikasikan sesuai dengan jenis teori nilai budaya dan mendeskripsikan nilai budaya yang terdapat dalam film tersebut. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan triangulasi untuk mengecek nilai budaya yang terdapat dalam film Mencuri Raden Saleh karya Angga Dwimas Sasongko yang ditemukan oleh peneliti. Kata Kunci: Nilai Budaya, Film