%I Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya %D 2023 %T Pengaruh Terpaan Iklan Sampo Clear Versi TinyTAN BTS Di Televisi Terhadap Keputusan Pembelian %X Penelitian bertujuan mengetahui terpaan iklan sampo Clear versi TinyTAN BTS di televisi terhadap keputusan pembelian. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif. Teknik sampel menggunakan nonprobability sampling dengan kriteria penonton Iklan Sampo Clear versi TinyTAN BTS di Televisi berusia 14 hingga 40 tahun. Teknik pengambilan data adalah dengan pengamatan, penyebaran kuesioner kepada 150 responden dan studi kepustakaan. Peneliti melakukan penelitian dengan menguji variabel X dan Y agar peneliti dapat mengetahui apakah berpengaruh atau tidak antara X dan Y. Bedasarkan uji T yang telah dilakukan oleh peneliti, menunjukan bahwa variabel dari pengaruh terpaan (X) memiliki signifikansi sebesar 0,000 < 0,05 dan nilai Thitung 12.004> 1.976 yang memiliki arti ada pengaruh antara pengaruh terpaan terhadap minat penonton dalam keputusan pembelian. Pengujian kedua, bedasarkan analisis uji F pada semua variabel independent yang di masukan memiliki signifikansi sebesar 0,000 < 0,05 dan nilai Fhitung 144.088 > 3,06 yang artinya variabel pengaruh terpaan (X) secara simultan berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen (Y). %L eprintsunpak9362 %A Gandan Widana Prasetyo %A Prasetyo Adinugroho %A Dwi Rini Sovia Firdaus %A Diana Amaliasari