Khoirunnisa, Aida and Duryatmo, Sardi and Aminah, Ratih Siti (2019) KEBIJAKAN REDAKSI SURAT KABAR HARIAN REPUBLIKA DALAM MENENTUKAN BERITA UTAMA (STUDI KASUS REUNI 212 DAMAI EDISI 3 DESEMBER 2018). Skripsi thesis, Universitas Pakuan.
Text
CamScanner 09-02-2022 11.21.pdf - Published Version Download (1MB) |
Abstract
Berita utama yang dimuat Harian Republika pada edisi 3 Desember 2018 dengan judul "Reuni 212 Damai" bersinggungan dengan posisi Direktur Utama Republika Erick Tohir yang saat ini menjadi ketua tim pemenang Jokowi-Ma'aruf Amin. Kemudian rumusan masalah yaitu bagaimana kebijakan redaksi surat kabar Harian Republika dalam menentukan berita utama. Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji mengenai suatu kebijakan redaksi dalam dasar pertimbangan media untuk menyiarkan atau tidaknya sebuah peristiwa terkait dasar pertimbangan ideologis, pertimbangan politik, dan pertimbangan bisnis yang diterapkan oleh surat kabar Harian Republika. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang bersifat deskriptif, dengan tujuan untuk mendeskripsikan bagaimana suatu kebijakan redaksi pada surat kabar Harian Republika dalam menentukan sebuah berita utama. Selain dari itu juga bagaimana kebijakan redaksi menyikapi sebuah berita dengan mengkaitkan pada nilai berita, dan mengetahui bagaimana sikap kebijakan redaksi terhadap kepemilikan perusahaan. Sehingga dapat diketahui bagaimana Harian Republika menjadi media massa yang memiliki sikap independen pada penentuan berita utama. Ideologi Harian Republika menjadi dasar sebuah sikap kebijakan redaksi untuk menyajikan berita dengan sudut pandang yang memposisikan medianya agar tetap berada ditengah-tengah. Sebagai Ketua Tim Pemenang Jokowi Ma'aruf pemegang saham terbesar Harian Republika Erick Tohir memiliki pertimbangan politik sendiri atas keputusannya menjadi ketua tim sukses capres No.01. Berita aksi reuni 212 adalah berita yang dibutuhkan dengan segmentasi pasar Harian Republika yang di dasari oleh umat muslim. Sehingga aksi reuni 212 yang dihadiri oleh umat muslim se-Indonesia akan merasa ingin melihat atau membaca tentang aksi yang mereka laksanakan. Hasil dari penelitian kebijakan redaksi surat kabar Harian Republika menemukan fakta bahwa dalam penentuan sebuah berita utama, kebijakan redaksi Harian Republika mempertimbangkan penentuan sebuah berita berdasarkan pada ideologi yang dimiliki Harian Republika memiliki tujuan untuk memberikan informasi-informasi yang memiliki nilai-nilai keislaman dan kebangsaan. Adapun unsur pertimbangan bisnis yang berdasarkan segmentasi pasarnya yaitu umal muslim. Erick Tohir yang memilih keputusan politiknya menjadi ketua tim sukses Jokowi Ma'aruf menjadi bersebrangan dengan penentuan judul berita utama Reuni 212 Damai
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya > ILMU KOMUNIKASI > Jurnalistik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya > ILMU KOMUNIKASI |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Budaya > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | PERPUSTAKAAN FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU BUDAYA UNPAK |
Date Deposited: | 03 Sep 2022 02:19 |
Last Modified: | 03 Sep 2022 02:19 |
URI: | http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/4335 |
Actions (login required)
View Item |