Sadewo, Fatih (2025) APLIKASI CHATBOT PELAYANAN BIAYA SEKOLAH MENGGUNAKAN RECURRENT NEURAL NETWORK (RNN). Skripsi thesis, Universitas Pakuan.
Full text not available from this repository.Abstract
APLIKASI CHATBOT PELAYANAN BIAYA SEKOLAH MENGGUNAKAN RECURRENT NEURAL NETWORK (RNN) Fatikh Sadewo, S.Kom.,1 , Asep Denih, S.Kom., M.Sc., P.h.D.2 , Mulyati, S.Si., M.Kom.3 1,2,3Program Studi Ilmu Komputer, Fakultas MIPA, Universitas Pakuan, Bogor, Indonesia Email : [email protected] Abstrak Chatbot merupakan program komputer yang dirancang untuk mensimulasikan percakapan manusia secara otomatis. Penelitian ini bertujuan mengembangkan aplikasi chatbot berbasis Recurrent Neural Network (RNN) untuk memberikan layanan informasi biaya sekolah di SMPIslam Arrohman. RNN dipilih karena kemampuannya dalam mengenali pola data sekuensial seperti teks percakapan. Penelitian dilakukan menggunakan metode Waterfall yang mencakup tahap studi literatur, analisis kebutuhan, perancangan, implementasi, serta pengujian sistem. Dataset terdiri atas 108 pasangan tanya–jawab yang dikelompokkan ke dalam beberapa intent seperti biaya SPP, seragam, ujian, pendaftaran, dan DSP. Model RNN dilatih untuk mengenali intent dari input teks pengguna dan memberikan respons yang sesuai. Hasil pelatihan menunjukkan akurasi training sebesar 99,97% dan validasi 91,30%. Evaluasi menunjukkan precision 100%, recall 90%, dan F1-score 94,7%. Sistem chatbot mampu menjawab 90% pertanyaan uji dengan benar, menunjukkan efektivitas dalam memberikan informasi biaya sekolah secara otomatis dan efisien. Kata kunci : Chatbot, Recurrent Neural Network, Biaya Sekolah, WhatsApp
| Item Type: | Thesis (Skripsi) |
|---|---|
| Subjects: | Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika > Ilmu Komputer |
| Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Ilmu Komputer |
| Depositing User: | PERPUSTAKAAN FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNPAK |
| Date Deposited: | 02 Nov 2025 14:18 |
| Last Modified: | 02 Nov 2025 14:18 |
| URI: | http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/10167 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |

