eprintid: 10175 rev_number: 7 eprint_status: archive userid: 45 dir: disk0/00/01/01/75 datestamp: 2025-11-02 14:19:09 lastmod: 2025-11-02 14:19:09 status_changed: 2025-11-02 14:19:09 type: thesis metadata_visibility: show creators_name: Aulia, Nurvita creators_name: Alipudin, Asep creators_name: Rahmi, Amelia creators_NPM: 022121133 creators_NPM: 0412118902 creators_NPM: 1013038601 contributors_type: http://www.loc.gov/loc.terms/relators/THS contributors_type: http://www.loc.gov/loc.terms/relators/THS contributors_type: http://www.loc.gov/loc.terms/relators/THS contributors_name: Aulia, Nurvita contributors_name: Alipudin, Asep contributors_name: Rahmi, Amelia contributors_NIDN: 022121133 contributors_NIDN: 0412118902 contributors_NIDN: 1013038601 corp_creators: Universitas Pakuan corp_creators: Fakultas Ekonomi dan Bisnis corp_creators: Program Studi Akuntansi title: Penerapan Balanced Scorecard Sebagai Pengukur Kinerja Perusahaan Selama Covid-19 Pada Pt. Sentra Food Indonesia Tbk. Periode 2019-2023 ispublished: pub subjects: 32 subjects: c divisions: sch_med full_text_status: none abstract: NURVITA AULIA 022121133. Penerapan Balanced Scorecard Sebagai Pengukur Kinerja Perusahaan Selama Covid-19 Pada Pt. Sentra Food Indonesia Tbk. Periode 2019-2023. Pembimbing: ASEP ALIPUDIN, dan AMELIA RAHMI. 2025. Pandemi Covid-19 memberikan dampak yang signifikan terhadap berbagai sektor, termasuk industri makanan. PT. Sentra Food Indonesia Tbk sebagai perusahaan yang bergerak di bidang distribusi dan produksi makanan menghadapi tantangan besar dalam menjaga stabilitas dan efektivitas operasionalnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengevaluasi kinerja perusahaan selama Covid-19 dengan menggunakan pendekatan Balanced Scorecard sebagai alat pengukuran kinerja. Balanced Scorecard dipilih karena mampu mengukur kinerja secara komprehensif dari empat perspektif, yaitu keuangan, pelanggan, proses bisnis internal, serta pembelajaran dan pertumbuhan, sehingga dapat memberikan gambaran yang menyeluruh terhadap pencapaian strategi perusahaan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Data yang dianalisis merupakan data sekunder yang diperoleh dari laporan tahunan dan laporan keuangan selama periode 2019 hingga 2023. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini yaitu teknik dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif yaitu suatu kegiatan untuk menyusun, mengklasifikasikan, menafsirkan serta menginterprestasikan data sehingga memberikan suatu gambaran tentang masalah yang dihadapi atau diteliti. Hasil perhitungan Balanced Scorecard berdasarkan tinjauan dari keempat perspektif: Dari perspektif keuangan, perusahaan mengalami penurunan signifikan selama Covid-19 namun menunjukkan pemulihan pada tahun (2022-2023). Perspektif pelanggan menunjukkan penurunan penerimaan kas yang belum sepenuhnya pulih hingga tahun 2023. Perspektif proses bisnis internal mencatat peningkatan efisiensi signifikan setelah masa pandemi. Sementara itu, produktivitas karyawan sebagai indikator pertumbuhan dan pembelajaran juga mengalami lonjakan setelah tahun 2020. Secara keseluruhan, dibandingkan kondisi tahun 2019-2021, kinerja perusahaan pada tahun (2022–2023) menunjukkan arah perbaikan yang positif, meskipun masih terdapat aspek yang perlu ditingkatkan, khususnya dalam hal hubungan dengan pelanggan. Kata kunci: Balanced Scorecard, Pengukuran Kinerja, Pandemi Covid-19, PT. Sentra Food Indonesia Tbk. date: 2025-06-18 date_type: published pages: 102 institution: Universitas Pakuan department: Fakultas Ekonomi dan Bisnis thesis_type: Skripsi thesis_name: Sarjana citation: Aulia, Nurvita and Alipudin, Asep and Rahmi, Amelia (2025) Penerapan Balanced Scorecard Sebagai Pengukur Kinerja Perusahaan Selama Covid-19 Pada Pt. Sentra Food Indonesia Tbk. Periode 2019-2023. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.