PERBEDAAN KETERAMPILAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI (HOTS) SISWA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED INSTRUCTION (PBI) DAN DOUBLE LOOP PROBLEM SOLVING (DLPS)

Pramudipta, Shaila and Rostikawati, Teti and Suhardi, Eka (2019) PERBEDAAN KETERAMPILAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI (HOTS) SISWA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED INSTRUCTION (PBI) DAN DOUBLE LOOP PROBLEM SOLVING (DLPS). Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
2019 P BIO Shaila Pramudipta.pdf

Download (96kB)

Abstract

SHAILLA PRAMUDITA. 036115059. Perbedaan Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi (HOTS) Siswa Menggunakan Model Pembelajaran Problem Based Instruction (PBI) dan Double Loop Problem Solving (DLPS). Skripsi. Universitas Pakuan. Bogor. Di bawah bimbingan Dra. R. Teti Rostikawati, M.Si dan Dr. Eka Suhardi M.Si. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif-quasi eksperimen. Penelitian ini untuk mengetahui perbedaan keterampilan berpikir tingkat tinggi (HOTS) siswamenggunakan model pembelajaran Problem Based Instruction (PBI)dan Double Loop Problem Solving (DLPS). Penelitian ini dilakukan pada bulan Februari-Juli 2019. Sampel penelitian yaitu siswa kelas XI IPA SMA Plus PGRI Cibinong tahun pelajaran 2018/2019 yang ditetapkan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Sampel penelitian terdiri dari kelas XI IPA Unggulan 5 diberi perlakuan menggunakan model pembelajaran PBI dengan jumlah 33 siswa dan XI IPA Unggulan 6 diberi perlakuan menggunakan model DLPS dengan jumlah siswa 33. Berdasarkan hasil uji t pada taraf signifikansi 5% diperoleh nilai thitung (2,982) ≥ ttabel (1,998). Hal ini menunjukan bahwa terdapat perbedaan keterampilan berpikir tingkat tinggi (HOTS) siswa yang menggunakan model pembelajaran PBI dan siswa yang menggunakan model pembelajaran DLPS. Keterampilan berpikir tingkat tinggi (HOTS) siswa kelompok kelas DLPS lebih baik dengan rata-rata nilai N-Gain63,85 dibandingkan dengan kelompok kelas PBI dengan rata-rata nilai N-Gain 56,09. Kata Kunci: Problem Based Instruction (PBI), Double Loop Problem Solving (DLPS), Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi (HOTS)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > PENDIDIKAN BIOLOGI
Divisions: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNPAK
Date Deposited: 03 Sep 2022 04:58
Last Modified: 15 Sep 2022 06:20
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/4579

Actions (login required)

View Item View Item