STRATEGI PRODUSER CHANNEL YOUTUBE DENI CREATOR DALAM MENINGKATKAN JUMLAH SUBSCRIBER

FATHULLAH, ACHMAD RIZKY and Siregar, Mariana Rista Ananda and Valdiani, Dini (2021) STRATEGI PRODUSER CHANNEL YOUTUBE DENI CREATOR DALAM MENINGKATKAN JUMLAH SUBSCRIBER. Skripsi thesis, Universitas Pakuan.

[img] Text
CamScanner 09-02-2022 13.38.pdf

Download (803kB)

Abstract

Dibuatnya penelitian ini oleh penulis merupakan salah satu untuk mengetahui seperti apa strategi produser channel youtube deni creator dalam meningkatkan jumlah subscriber, pada penelitian ini menggunakan konsep teori manajemen strategi oleh Peter Pringle dalam Morissan (2008) yang terdiri dari 4 strategi yaitu Strategi Perencanaan Program, Strategi Produksi dan Pembelian Program, Strategi Eksekusi Program, Strategi Pengawasan dan Evaluasi. Penulis pada penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif, adapun peneliti membutuhkan teknik observasi dengan secara langsung di tempat maupun di lokasi penelitian, dikarenakan dengan adanya wabah pandemic covid-19 pada saat ini kemungkinan peneliti tidak bisa langsung datang ke tempat lokasi penelitian, tetapi sebisa mungkin penulis tetap akan melakukan dengan cara melalui sosial media ataupun virtual. Dengan ini penulis ingin mendeskripsikan dan menjabarkan bagaimana cara produser Channel YouTube Deni Creator dalam meningkatkan jumlah subscriber mengkaitkan dari Strategi Perencanaan Program, Strategi Produksi dan Pembelian Program, Strategi Eksekusi Program, Strategi Pengawasan dan Evaluasi. Setelah dilakukan secara bertahap berdasarkan hasil penelitian dari ke 4 Manajemen Strategi tersebut oleh Peter Pringle dalam Morissan (2008) Produser Channel YouTube Deni Creator telah efektif menggunakan konsep tersebut, hal ini dapat dilihat dengan meningkatnya jumlah subscriber pada Channel Deni Creator. Kata Kunci: Channel YouTube Deni Creator, Dalam Meningkatkan Jumlah Subscriber, Strategi Produser.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya > ILMU KOMUNIKASI > Penyiaran
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Budaya > Ilmu Komunikasi
Depositing User: PERPUSTAKAAN FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU BUDAYA UNPAK
Date Deposited: 03 Sep 2022 03:13
Last Modified: 03 Sep 2022 03:13
URI: http://eprints.unpak.ac.id/id/eprint/4389

Actions (login required)

View Item View Item